Meninjau Pembangunan Irigasi Inpres No. 02 Tahun 2025 di D.I. Lakbok Utara
Senin, 13 Oktober 2025
Sobat Citanduy, sudah dengar belum kalau D.I. Lakbok Utara di Kota Banjar jadi salah satu daerah yang mendapat program pembangunan irigasi dari Inpres No. 2 Tahun 2025?
Pada Sabtu (11/10/2025), Kepala BBWS Citanduy bersama tim meninjau langsung progres pembangunannya untuk memastikan pekerjaan berjalan baik dan manfaatnya bisa segera dirasakan masyarakat.
Saat ini, progres pembangunan saluran sudah mencapai 59,13%, lho! Sedikit lagi, saluran ini akan siap mengalirkan air ke lahan-lahan pertanian di sekitarnya. Dengan aliran air yang lancar dan merata, petani bisa menanam lebih dari satu kali dalam setahun dan hasil panen pun diharapkan semakin melimpah.
Semoga pembangunan ini tidak hanya memperbaiki saluran irigasi, tapi juga membawa semangat baru bagi masyarakat sekitar dalam mendukung ketahanan pangan untuk negeri.
#SigapMembangunNegeri
#MengelolaAirUntukNegeri
#IrigasiUntukSwasembadaPangan
#SetahunBerdampak
#PU608



Majalah








Infografis













Index Berita
Video
Berita Foto