Bersama Wakil Ketua Komisi V DPR RI Kepala BWS Sulawesi IV Kendari Tinjau Infrastruktur SDA di Kabupaten Muna
- Senin, 13 Okt 2025 08:45 WITA
- 98 Kali dilihat
- Berita Balai

Muna – Untuk memastikan keberlanjutan pembangunan infrastruktur SDA dalam mendukung ketahanan pangan, Kepala BWS Sulawesi IV Kendari Muhammad Harliansyah bersama Wakil Ketua Komisi V DPR RI Ridwan Bae dan rombongan melakukan monitoring dan evaluasi Jumat (10/10).
Kegiatan diawali dengan meninjau Pembangunan Pengaman Pantai di Kota Raha, infrastruktur ini dibangun untuk melindungi kawasan pesisir dari abrasi serta menjaga permukiman masyarakat di sepanjang garis pantai. Pengaman pantai ini juga berperan sebagai pelindung wilayah dan penopang aktivitas pertumbuhan ekonomi masyarakat pesisir yang bergantung pada sektor pariwisata, perikanan dan kelautan.
Rombongan kemudian tinjau mata air Jompi di Kecamatan Katobu, mata air ini diperkirakan memiliki kapasitas sebesar 130-150 Iiter/detik. “Melalui mata air ini akan dilakukan optimasi pemanfaatan dengan penambahan tampungan juga perbaikan pola operasi. Hal ini menjadi prioritas bersama, untuk memenuhi ketersediaan air bersih di Kabupaten Muna”. Ucap Kepala Balai
Kunjungan berlanjut ke lokasi pembangunan Bendung Daerah Irigasi Laiba. Pembangunan bendung ini dirancang untuk memperkuat sistem irigasi pertanian sekaligus menjaga stabilitas pasokan air irigasi dalam meningkatkan produksi pertanian menuju ketahanan pangan.
Dalam mewujudkan ketahan pangan, saat ini dilaksanakan pekerjaan Rehabilitasi Jaringan Irigasi D.I. Kasimpa Jaya yang berada di Desa Kasimpa Kecamatan Tiworo Selatan. Kegiatan diawali dengan peletakan batu pertama oleh Wakil Ketua Komisi V DPR RI dan Kepala BWS Sulawesi IV Kendari. Pekerjaan ini masuk dalam program Inpres No. 2 tahun 2025 direncanakan akan mengairi 199,3 Ha sawah, dengan harapan mampu mendorong peningkatan luas tanam pada Daerah Irigasi Kasimpa Jaya yang memiliki Luas Potensional lebih kurang 657 Ha.
Wakil Ketua Komisi V DPR RI juga memberikan apresiasi atas sinergi yang baik bersama Kementerian PU dan terus berupaya memastikan program pembangunan infrastruktur berjalan efektif dan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat.
Infrastruktur yang baik adalah tulang punggung dalam menjaga produktivitas pertanian untuk mendukung program asta cita presiden menuju swasembada pangan.