Berita

Beranda / Berita / UPACARA PEMBUKAAN PEKAN OLAHRAGA DAN SENI DALAM RANGKA HARI BAKTI PU KE 73

UPACARA PEMBUKAAN PEKAN OLAHRAGA DAN SENI DALAM RANGKA HARI BAKTI PU KE 73

  • Kamis, 06 Des 2018 09:06 WITA
  • 462 Kali dilihat
  • Berita Balai
UPACARA PEMBUKAAN PEKAN OLAHRAGA DAN SENI DALAM RANGKA HARI BAKTI PU KE 73 keterangan foto

Dalam rangka menyambut Hari Bakti PU ke – 73 Tahun 2018, Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi IV Kendari mengadakan Upacara Pembukaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni). Upacara ini dilaksanakan di Halaman Kantor Balai Wilayah Sungai Sulawesi IV Kendari, Senin (26/11). Kegiatan Porseni ini dilaksanakan pada tanggal 26 November – 1 Desember 2018. Kepala BWS Sulawesi IV Kendari Dr. Eka Nugraha Abdi, ST.,MPPM  selaku Pembina upacara membuka secara resmi kegiatan Porseni tersebut.

Adapun jenis kegiatan yang diselenggarakan pada Kegiatan Porseni Lingkup BWS Sulawesi IV Kendari terdiri dari :

A. Perlombaan Olahraga

  1. Futsal
  2. Gateball
  3. Bola Voli
  4. Tenis meja
  5. Bola gotong
  6. Catur
  7. Domino

B. Perlombaan Seni

  1. Lomba Karaoke
  2. Lomba Masak
  3. Lomba Tari Kreasi Poco-poco

Dalam sambutannya Kepala BWS Sulawesi IV Kendari mengharapkan melalui Porseni ini dapat menumbuhkan semangat dan memperkuat persaudaraan serta memupuk rasa persatuan dan kesatuan antar pegawai dalam Kantor BWS Sulawesi IV Kendari. Selain itu beliau mengharapkan agar menjaga sportifitas dan tidak fanatik sehingga pertandingan dapat berjalan dengar lancar.

Galeri Foto :