Hujan Mulai Mengguyur Aceh Jaya
Aceh •
SERAMBINEWS.COM, CALANG - Kabupaten Aceh Jaya yang dilanda kemarau hampir dua bulan terakhir ini, akhirnya Pada Rabu (19/2/20134) sore sekitar pukul 16.30 WIB diguyur hujan deras. Hal ini sebagai tanda bahwa kemarau akan segera berakhir di daerah itu.
"Alhamdulillah tadi sore sekitar pukul 16.30 WIB di Kecamatan Jaya (Lamno dan Indra Jaya sudah di guyur hujan, demikian juga di kawasan Lhok Kruet, Kecamatan Sampoiniet dan sekitarnya,"lapor Nisfu Sakban, tokoh masyarakat Lamno warga Desa Jangut, Kecamatan Indra Jaya, kepada Serambinews.com, Rabu (19/2/2014) usai magrib tadi.
Sementara di Calang dan Teunom juga telah disiram hujan, sehingga secara menyeluruh kawasan Aceh Jaya telah merasakan hujan yang selam ini dinanti-nanti.
"Hingga pukul 20.30 WIB hujan masih terus mengguyur kawasan Calang, semoga kemarau akan segera berakhir,"kata Hendra warga Gampong Baro Sayeung, Kecamatan Sampoiniet, kepada Serambinews.com Rabu (19/2/2014) malam.(*)
Berita
Sidang V Tim Koordinasi Pengelola Sumber Daya Air Wilayah Sungai Aceh Meureudu 2024 Digelar di The Pade Hotel
Sidang IV Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air Periode II Tahun 2024
Konsolidasi Pelayanan Publik pada BWS Sumatera I
Ciptakan Lingkungan Kerja Yang Sehat dan Produktif, BWS Sumatera I Laksanakan Tes Kesehatan Rutin
Sidang IV TKPSDA Wilayah Sungai Woyla-Bateue Periode III Tahun 2024
Rapat Tim Self Asessment River Basin Organization Performance Benchmarking (RBO PB) - River Basin Organization Pengelolaan Irigasi (RBO PI)