Rapat Self Assessment River Basin Organization Performance Benchmarking (SA RBO-PB) Tahun 2025
Pada hari Selasa, 7 Oktober 2025, telah dilaksanakan Rapat Self Assessment River Basin Organization Performance Benchmarking (SA RBO-PB) Tahun 2025 bertempat di Aula Balai Besar Wilayah Sungai Nusa Tenggara I Mataram.
Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid, yakni offline di kantor BBWS NT I Mataram dan online melalui Zoom Meeting, dengan tujuan untuk melakukan penilaian mandiri atas kinerja yang dicapai BBWS Nusa Tenggara I Mataram.
Melalui kegiatan ini diharapkan dapat diperoleh evaluasi yang komprehensif terhadap capaian kinerja, serta menjadi dasar dalam peningkatan efektivitas dan efisiensi pengelolaan sumber daya air di wilayah kerja BBWS Nusa Tenggara I Mataram.