Bimbingan Teknis Petugas Operasi Dan Pemeliharaan Bendungan Tahun 2019

Bimbingan Teknis Petugas Operasi Dan Pemeliharaan Bendungan Tahun 2019
Balai Wilayah Sungai Nusa Tenggara I melalui SNVT Pembangunan Bendungan BWS NT I mengadakan kegiatan Bimbingan Teknis Petugas Operasi dan Pemeliharaan Bendungan dalam rangka persiapan operasi dan pemeliharaan bendungan tanju dan bendungan mila. Kegiatan ini dibuka oleh Ir. I Gede Suardiari, MT. selaku Kepala Seksi OP dan didampingi oleh Kepala Satker SNVT Pembangunan Bendungan BWS Nusa Tenggara I I Ketut Karihartha, ST., MT. Kegiatan ini dilaksanakan selama 4 hari mulai dari tanggal 15 - 18 oktober 2019 di Dompu, Nusa Tenggara Barat dengan narasumber yaitu Ir. Hartanto, Dipl. HE., Prapto Subagyo, BE dan Ir. Abdul Hanan, M.Eng yang diikuti oleh 31 peserta.
Peserta Bimtek ini terdiri dari pertugas operasi dan pemeliharaan Bendungan Tanju, Bendungan Mila, Bendungan Sumi, Bendungan Pelaparado, dan Pengawas Pekerjaan Saluran Interbasin. Bimbingan Teknis Petugas Operasi dan Pemeliharaan Bendungan merupakan program rutin tahunan Unit Pengelolaan Bendungan (UPB) Balai Wilayah Sungai Nusa Tenggara I dengan tujuan Untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan petugas OP bendungan dalam melakukan operasi dan pemeliharaan bendungan khususnya dalam OP peralatan hidromekanikal dan keamanan bendungan.
Tags : Kementrian PUPR BWS NT1 Bimtek Petugas OP
PENGUMUMAN PENGADAAN TPM P3-TGAI GELOMBANG II TAHUN 2025
30-Jun-2025
Hasil Seleksi Tes Tertulis Online Pengadaan Calon Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) Tahun 2025
28-Jun-2025
Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 H
27-Jun-2025
Hasil Seleksi Administrasi Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) Tahun Anggaran 2025
26-Jun-2025
Rekrutmen Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) untuk Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) Tahun Anggaran 2025
20-Jun-2025
- Apakah Website Ini cukup membantu anda dalam mencari Informasi SDA ?
-
Sangat membantu
- Membantu
- Cukup membantu
- Kurang membantu