Bendungan Beringin Sila Masuki Tahap Impounding

Bendungan Beringin Sila yang terletak di Desa Motong Kecamatan Utan, Kabupaten Sumbawa merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) dalam mendukung ketersediaan air dan ketahanan pangan di Provinsi NTB, sambut Medya Ramdhan, ST., MT, Kasubdit Bendungan Wilayah II yang dalam hal ini membuka acara dengan menyampaikan sambutan mewakili Direktur Bendungan dan Danau Ditjen SDA.
Kepala Balai Balai Wilayah Sungai Nusa Tenggara I Dr. Ir. Hendra Ahyadi, ST., MT., dalam sambutannya mengatakan Bendungan Beringin Sila tengah memasuki tahap akhir pembangunan bendungan. Pelaksanaan konstruksi bendungan ini dimulai pada awal tahun 2019 dan rencananya terselesaikan dan termanfaatkan secara bertahap pada akhir Desember tahun 2022. Bendungan ini akan mengairi 3500 areal irigasi, sumber air baku 76 lt/detik serta mampu mereduksi banjir sebesar 85 m3/detik pada kala ulang 100 tahunan, Jumat 30/09/2022.
Sementara Kepala SNVT Pembangunan Bendungan BWS Nusa Tenggara I Asrul Pramudiya, ST., MT., menyampaikan Pelaksanaan impounding ini merupakan salah satu tahapan dalam Rangka Penyelesaian Pekerjaan Bendungan. Bendungan Beringin Sila dirancang menggunakan tipe urugan zonal dengan inti tegak memiliki tinggi 70,5 m dan panjang puncak 787,58 m, lebar puncak 12 m, serta memiliki luas genangan 126 ha dan tampungan total sebesar 27,46 juta m³, jelas Kepala SNVT Pembangunan Bendungan.
Turut hadir dalam acara ini Direktur PDAM Sumbawa, Kepala Cabang Dinas Pengairan Kecamatan Utan, Camat Utan Sumbawa beserta anggota, Para Kepala Desa di Kecamatan Utan, Ketua GP3A dan P3A Kecamatan Utan.
Tags : pupr puprsigapmembangunnegeri bwsnt1
Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan TPM P3-TGAI Gelombang II Tahun 2025
05-Jul-2025
Dirgahayu Bhayangkara ke-79! 1 Juli 1946 – 1 Juli 2025
01-Jul-2025
PENGUMUMAN PENGADAAN TPM P3-TGAI GELOMBANG II TAHUN 2025
30-Jun-2025
Hasil Seleksi Tes Tertulis Online Pengadaan Calon Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) Tahun 2025
28-Jun-2025
Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 H
27-Jun-2025
- Apakah Website Ini cukup membantu anda dalam mencari Informasi SDA ?
-
Sangat membantu
- Membantu
- Cukup membantu
- Kurang membantu