Menteri PU Dody Hanggodo akan Siapkan Perbaikan di Hulu Longsor Cisarua


Kategori :

Tuesday, 27 January 2026


Menteri PU Dody Hanggodo akan Siapkan Perbaikan di Hulu Longsor Cisarua

Bandung Barat – Hingga Senin (26/1), operasi gabungan Kementerian PU, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) untuk evakuasi korban bencana longsor di Cisarua, Kabupaten Bandung Barat masih dilakukan. Setelah evakuasi selesai, Menteri PU Dody Hanggodo akan menyiapkan perbaikan di bagian hulu untuk memitigasi risiko bencana lanjutan atau berulang.

 

“Nanti teman-teman akan setelah proses search (pencarian) selesai ya, teman-teman akan coba naik ke atas. Mungkin dibantu sama para pecinta alam karena kalau pakai drone kayaknya dengan angin begini gak mungkin sanggup naik ke atas. Baru kemudian kita akan desainkan. Airnya yang diam di cekungan tadi mesti dibawa kemana gitu,” terang Menteri Dody Hanggodo pada Minggu (25/1).

 

Ia menjelaskan berdasarkan keterangan BBWS Citarum dan UPT Kementerian PU Wilayah Jawa Barat, di Gunung Burangrang yang menjadi sumber runtuhnya lereng ke pemukiman, terdapat cekungan yang menumpang air cukup besar. “Kemarin pada saat hujan sangat lebat beberapa hari yang lalu kan, tampungan ini gak sanggup lagi meng-handle (menahan) air yang tumpah ke situ, jebol lah itu. Jadi walaupun pada saat itu gak sedang hujan, air yang jebol tuh menghantam semuanya,” lanjut Menteri Dody Hanggodo.

 

Kaki Gunung Burangrang dipenuhi banyak pohon, namun kini sebagian sudah hilang akibat terjangan air tersebut. Menurutnya, hal itu yang perlu menjadi perhatian saat ini karena jika tidak dicegah dapat terjadi bencana longsor lanjutan. Perbaikan di hulu secara menyeluruh selanjutnya akan dikoordinasikan dengan kementerian lainnya. “Kalau perbaikan hulu secara keseluruhan kan harus bicara dengan banyak kementerian,” ucap Menteri Dody Hanggodo.

 

Sebagai informasi, longsoran banjir yang runtuh dari kaki Gunung Burangrang karena hujan deras pada pukul 3 WIB dini hari Sabtu (24/1) mengakibatkan 44 rumah warga dan 112 korban jiwa terdampak longsor di Desa Pasirlangu, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Saat ini operasi pencarian korban masih berlangsung dilakukan oleh Kementerian PU bersama BPBD dan Basarnas dengan mengerahkan 9 unit Excavator.


Galeri Foto