5 Infrastruktur Konektivitas Kemen PU
20 November 2025
Foto : 5 Infrastruktur Konektivitas Kemen PU
Presiden Prabowo meresmikan lima infrastruktur baru yang dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum (PU) yaitu Jembatan Kabanaran Jogja, Jembatan Sambas Besar Kalimantan Barat, Underpass Gatot Subroto Medan, Flyover Canguk Magelang, dan Underpass Joglo Surakarta, yang akan membuka akses baru, mempercepat pergerakan orang dan barang, serta memperkuat konektivitas antardaerah. Infrastruktur ini dirancang untuk memangkas waktu tempuh, menurunkan biaya operasional kendaraan, dan meningkatkan keselamatan pengguna jalan.
Dengan hadirnya infrastruktur tersebut, mobilitas masyarakat dan arus logistik dinilai semakin lancar, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi, pariwisata, dan sektor produktif lainnya. Pemerintah menegaskan komitmen untuk terus melanjutkan pembangunan yang merata dan memastikan seluruh infrastruktur yang ada mendapatkan perawatan optimal.
Bagikan :