Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility

© 2024 Balai Besar Wilayah Sungai Pemali - Juana.

Berita Terkini & Pengumuman

Berita Terkini & Pengumuman
Sharing Studi Tiru Implementasi ISO 37001:2016 SMAP
Sharing Studi Tiru Implementasi ISO 37001:2016 SMAP

BBWS Pemali Juana menerima kunjungan Sharing Studi Tiru Implementasi ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan dari Balai Pemantapan Kawasan Hutan dan Tata Lingkungan (BPKHTL) Wilayah XI Yogyakarta, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, pada Kamis 14 November 2024.

Kunjungan ini diterima oleh Kepala Bagian Umum dan Tata Usaha Ardhyta Agus Setiawan, Kepala Bidang KPI SDA Anggraeni Achmad, beserta Tim FKAP BBWS Pemali Juana, dan dari BPKHTL Wilayah XI Yogyakarta dihadiri oleh Susy Sulistyani selaku Koordinator ZI, beserta tim FKAP.

Pada kesempatan ini, disampaikan apa saja komitmen dan langkah-langkah yang sudah dilaksanakan oleh BBWS Pemali Juana dalam mengimplementasikan pembangunan zona integritas, khususnya ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) di lingkungan kantor, seperti melalui sosialisasi, pembentukan tim, dan penandatanganan pakta integritas.

Susy Sulistyani selaku Koordinator ZI BPKHTL Wilayah XI Yogyakarta menyampaikan bahwa kunjungan ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan wawasan terkait implementasi SMAP, yang nantinya dapat diterapkan dan merupakan bagian dari komitmen instansi untuk membangun zona integritas dan peningkatan kinerja organisasi.

#sigapmembangunnegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

15 November 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
Wakil Menteri PU Kunjungi Pengendalian Banjir dan Tambak Lorok dan Tol Semarang - Demak
Wakil Menteri PU Kunjungi Pengendalian Banjir dan Tambak Lorok dan Tol Semarang - Demak

Wakil Menteri Pekerjaan Umum Diana Kusumastuti meninjau pekerjaan sistem pengendali banjir rob Tambak Lorok Tahap ll pada Sabtu 9 November 2024. Pekerjaan ini meliputi dua kolam retensi seluas 20,59 ha dengan total 6 pompa kapasitas 500 liter/detik, saluran kolektor sepanjang 1.062 m, dan tanggul laut sepanjang 2.120 m. Proyek ini direncakan dapat melindungi wilayah seluas 55 ha dan 2,250 rumah.

Pada kesempatan ini, Wakil Menteri PU Diana Kusumastuti mengingatkan pentingnya kesiapan pompa, elevasi kolam retensi, dan posko siaga menghadapi cuaca ekstrem.

Selain itu, beliau juga melakukan peninjauan pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 1 (Kaligawe-Sayung) sepanjang 10,64 km, yang terintegrasi tanggul laut dan polder untuk mengatasi banjir rob di Pantura. Wakil Menteri PU Diana Kusumastuti menyampaikan agar pembangunan Tol Semarang-Demak Seksi 1 tetap memperhatikan aspek kualitas konstruksi, aspek waktu, dan aspek estetika.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

12 November 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
Spending Review dan Monev Pelaksanaan Anggaran Proyek Bendungan Jragung
Spending Review dan Monev Pelaksanaan Anggaran Proyek Bendungan Jragung

BBWS Pemali Juana mendampingi kunjungan kerja dari Tim Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (Kanwil Ditjen Perbendaharaan) Provinsi Jawa Tengah pada Kamis 7 November 2024. Kunjungan ini berfokus pada pendalaman data terkait spending reviu dan monitoring serta evaluasi (monev) anggaran proyek pembangunan Bendungan Jragung di Kabupaten Semarang.

Dari BBWS Pemali Juana dihadiri oleh Kepala Bidang KPI SDA Anggraeni Achmad, Kepala Bagian Umum dan Tata Usaha Ardhyta Agus Setiawan, Kepala SNVT Pembangunan Bendungan Yogi Pandhu Satriyawan, dan dari Kanwil Ditjen Perbendaharaan Jawa Tengah dihadiri oleh Kepala Bidang PPA I Triana Ambarsari, Kepala Seksi PPA I A Syafaat Budiyuwono, beserta tim.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

12 November 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
Pembekalan, Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kerja Sama P3TGAI Tahap III TA. 2024
Pembekalan, Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kerja Sama P3TGAI Tahap III TA. 2024

BBWS Pemali Juana melaksanakan kegiatan Pembekalan, Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) P3TGAI Tahap III TA. 2024 pada 4-6 November 2024.
Kegiatan ini dibuka oleh Kepala BBWS Pemali Juana Fikri Abdurrachman, dihadiri oleh Kepala Bidang OP SDA L.M Bakti, Katim Pelaksanaan Urusan Pembinaan dan Pemantauan OP II Pontjo Witjaksono Arief Rachmanto, Konsultan Manajemen Balai, Tim Pelaksana Balai, para kepala desa dan P3A penerima P3TGAI Tahap III yaitu dari Kab. Grobogan, Kab. Demak, Kab. Kudus, Kab. Blora, Kab. Pati, Kab. Rembang, Kab. Jepara, dan Kab. Semarang.

Kepala BBWS Pemali Juana Fikri Abdurrachman menyampaikan bahwa P3TGAI adalah bantuan langsung dari pemerintah kepada P3A dan tidak untuk dikontraktualkan. Hal ini sesuai dengan semangat padat karya untuk kelompok petani yang tergabung dalam P3A. Pembekalan ini bertujuan untuk memberi penyeragaman pemahaman dan penjelasan yang menyeluruh terkait pelaksanaan kegiatan P3TGAI, kepada para kepala desa dan ketua P3A penerima P3TGAI, agar pelaksanaannya dapat berjalan efektif, efisien, akuntabel, dan memberi manfaat yang berkelanjutan.

Setelah dilakukan pembekalan dan penandatanganan pakta integritas ini diharapkan agar pelaksanaan P3TGAI di lapangan sesuai petunjuk teknis yang berlaku. Untuk kemudian kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas dan perjanjian kerja sama secara simbolis dan dilanjutkan dengan pemaparan materi terkait petunjuk teknis dan tata cara pelaksanaan kegiatan P3TGAI.

#sigapmembangunnegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

12 November 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
BBWS Pemali Juana Lakukan Audiensi dengan Pemerintah Kab. Pati
BBWS Pemali Juana Lakukan Audiensi dengan Pemerintah Kab. Pati

BBWS Pemali Juana melakukan Koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Pati pada Kamis 31 Oktober 2024. Dari BBWS Pemali Juana dihadiri oleh Kepala BBWS Pemali Juana Fikri Abdurrachman, Kepala Bidang PJSA Lalu Ardian Bagus Nugraha, PPK OP 2 Chanif.

Dari Kabupaten Pati dihadiri oleh Pj. Bupati Pati Sujarwanto Dwiatmoko, Asisten Ekonomi Sekretariat Daerah Kab. Pati, dan Plt. Kepala Dinas PU Kab. Pati.

Pertemuan ini bertujuan sebagai perkenalan dan silaturahmi antara BBWS Pemali Juana dengan Pemerintah Kabupaten Pati, serta untuk koordinasi dan sinergitas penanganan bencana di Kab. Pati, dan juga rencana pengelolaan Bendung Karet Juana.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

04 November 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
Koordinasi Kegiatan Penanaman Tahun Berjalan Rehabilitasi Hutan dan Lahan Bendungan Jragung TA.2024
Koordinasi Kegiatan Penanaman Tahun Berjalan Rehabilitasi Hutan dan Lahan Bendungan Jragung TA.2024

BBWS Pemali Juana melaksanakan Koordinasi Kegiatan Penanaman Tahun Berjalan Rehabilitasi Hutan dan Lahan Bendungan Jragung tahun 2024 di KHDTK UGM Blora-Ngawi TA. 2024 pada Rabu 30 Oktober 2024.

Dari BBWS Pemali Juana dihadiri oleh Kepala Bagian Umum dan Tata Usaha Ardhyta Agus Setiawan, Kepala Bidang KPI SDA Anggraeni Achmad, PPK Pengadaan Tanah 2 BBWS Pemali Juana Erin Priandini, Dekan Fakultas Kehutanan UGM Sigit Sunarta, dan Wakil Dekan Fakultas Kehutanan UGM Bidang Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat dan Kerja sama Widiyatno.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka koordinasi dan monitoring evaluasi kegiatan rehabilitasi hutan dan lahan ini dilaksanakan sebagai pemenuhan kewajiban pelepasan kawasan hutan produksi tetap dan hutan produksi terbatas dalam rangka pembangunan Bendungan Jragung.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

31 Oktober 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
Apel Kesiapsiagaan Bencana Hadapi Musim Hujan 2024/2025
Apel Kesiapsiagaan Bencana Hadapi Musim Hujan 2024/2025

BBWS Pemali Juana melaksanakan Apel Kesiapsiagaan Bencana pada Selasa 29 Oktober 2024, bertempat di Workshop Alat Berat Sampangan.

Apel siaga ini diikuti oleh para pejabat administrator, ketua tim, kepala satker dan SNVT, PPK, pelaksana teknis di Satker OP SDA, koordinator lapangan, para petugas piket bencana, operator alat berat, dan dari instansi terkait yaitu BPBD, BMKG, Dinas Pusdataru Prov. Jawa Tengah, Dinas PU Kota Semarang), serta dari media dan NGO.

Kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk persiapan menghadapi musim hujan 2024/2025 serta mengantisipasi dampak bencana. Pada kesempatan ini juga disampaikan ketersediaan alat berat yang dapat menunjang kebutuhan siap siaga bencana.

Dengan persiapan yang matang serta koordinasi dan sinergi yang terus ditingkatkan, dampak bencana akibat musim hujan 2024/2025 akan dapat diantisipasi dengan baik.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

31 Oktober 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
BBWS Pemali Juana meramaikan HUT BBWS Cimanuk Cisanggarung
BBWS Pemali Juana meramaikan HUT BBWS Cimanuk Cisanggarung

BBWS Pemali Juana meramaikan HUT BBWS Cimanuk Cisanggarung dengan mengikuti pertandingan olah raga, pada Sabtu 26 Oktober 2024.

Pertandingan ini dilaksanakan sebagai bentuk silaturahmi dan keakraban antar sesama UPT Kementerian PUPR di Direktorat Jenderal SDA, serta untuk memperkuat sportivitas para pegawai.

Pada pertandingan ini, BBWS Pemali Juana berhasil meraih juara 1 untuk pertandingan basket.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

31 Oktober 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
BBWS Pemali Juana Lakukan Audiensi dengan Pemerintah Kab. Demak
BBWS Pemali Juana Lakukan Audiensi dengan Pemerintah Kab. Demak

BBWS Pemali Juana melaksanakan Audiensi dengan Pemerintah Kabupaten Demak pada Jumat 25 Oktober 2024.

Dari BBWS Pemali Juana dihadiri oleh Kepala BBWS Pemali Juana Fikri Abdurrachman, Kepala Bagian Umum dan Tata Usaha Ardhyta Agus Setiawan, Kepala Bidang PJSA Lalu Ardian Bagus Nugroho, Kepala SNVT PJSA Dadang Muhammad Yahya, PPK Sungai dan Pantai 2 Fuad Kurniawan, dan dari Pemkab. Demak dihadiri oleh Plt. Bupati Demak, Sekda Kab. Demak, Plt. Kepala Dinas PU Kab. Demak.

Audiensi ini bertujuan untuk membahas kegiatan BBWS Pemali Juana terkait pekerjaan pengendalian banjir Sungai Wulan dan koordinasi persiapan musim penghujan 2024/2025. Pada kesempatan ini, Kepala BBWS Pemali Juana memohon dukungan Pemkab. Demak dalam rangka kelancaran pekerjaan khususnya Sungai Wulan, di mana terdapat point perhatian yaitu okupan di bantaran maupun tanggul sungai serta penyampaian dukungan untuk tempat pembuangan/disposal, serta koordinasi terkait penatausahaan aset.

Diharapkan dengan adanya pertemuan ini akan ada sinergi dan kolaborasi guna kemanfaatan dalam hal pelayanan untuk masyarakat.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

28 Oktober 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
Pisah Sambut Kepala BBWS Pemali Juana
Pisah Sambut Kepala BBWS Pemali Juana

BBWS Pemali Juana melaksanakan kegiatan Pisah Sambut Kepala BBWS Pemali Juana pada Kamis 24 Oktober 2024.

Kegiatan ini diikuti oleh Kepala BBWS Pemali Juana Fikri Abdurrachman, Direktur Pelaksanaan Pembiayaan Infrastruktur SDA Harya Muldianto, para pejabat administrator dan pejabat perbendaharaan, serta Paguyuban BBWS Pemali Juana.

Pada kesempatan ini, Kepala BBWS Pemali Juana Fikri Abdurrachman secara resmi diperkenalkan sebagai pengganti Bapak Harya Muldianto yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala BBWS Pemali Juana.

Selain itu, disampaikan ucapan terima kasih atas dukungan seluruh pegawai dan harapan agar pekerjaan yang ada dapat dilanjutkan dengan baik di bawah kepemimpinan yang baru, serta menjaga sinergi dan kerja sama antar pegawai.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan bingkisan kenang-kenangan serta sesi foto bersama.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

25 Oktober 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
Rapat Pembahasan Persiapan Tahap Transaksi Proyek KPBU Bendungan Bodri
Rapat Pembahasan Persiapan Tahap Transaksi Proyek KPBU Bendungan Bodri

Direktorat Pelaksanaan Pembiayaan Infrastruktur SDA, Ditjen Pembiayaan Infrastruktur, melaksanakan Rapat Pembahasan Persiapan Tahap Transaksi Proyek KPBU Bendungan Bodri pada Kamis 24 Oktober 2024, bertempat di Kantor BBWS Pemali Juana. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala BBWS Pemali Juana Fikri Abdurrachman, Direktur Pelaksanaan Pembiayaan Infrastruktur SDA Harya Muldianto, Kepala Bidang PJSA Lalu Ardian Bagus Nugroho, Kepala Bidang KPI SDA Anggraeni Achmad, Sekda Provinsi Jawa Tengah, dan perwakilan dari Direktorat Jenderal SDA, Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur PU dan Perumahan.

Pada kesempatan ini disampaikan profil, kronologis, dan proyek KPBU Bendungan Bodri Kab. Kendal oleh Subdit Legalisasi Rencana Investasi, Dit. PPISDA DJPI, dilanjutkan dengan penyampaian overview dan kesiapan Readiness Criteria (AMDAL, KKPR, Izin Lingkungan, DPPT dan Penlok) Proyek KPBU Bendungan Bodri oleh Kepala BBWS Pemali Juana, dan Progres Pertimbangan/Rekomendasi Gubernur atas Penggunaan Kawasan Hutan Proyek Bendungan Bodri.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian progres penyiapan dan rencana pelaksanaan pengadaan tanah proyek KPBU Bendungan Bodri, pemenuhan persiapan transaksi proyek KPBU Bendungan Bodri, serta sesi diskusi.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

25 Oktober 2024 Selengkapnya

Berita Terkini & Pengumuman
Koordinasi BBWS Pemali Juana dengan Pemerintah Kab. Jepara
Koordinasi BBWS Pemali Juana dengan Pemerintah Kab. Jepara

BBWS Pemali Juana melakukan Koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Jepara pada Rabu 23 Oktober 2024. Dari BBWS Pemali Juana dihadiri oleh Kepala BBWS Pemali Juana Fikri Abdurrachman, Kepala Bidang PJSA Lalu Ardian Bagus Nugroho, Kepala SNVT PJSA Dadang Muhammad Yahya, PPK Sungai Pantai 2 Fuad Kurniawan serta PPK OP 2 Chanif.
Dari Pemerintah Kabupaten Jepara dihadiri oleh Pj. Bupati, Asisten 1, dan perwakilan dari Dinas PUPR Kab. Jepara, Bappeda Jepara, Dinas Pertanian Kab. Jepara.

Koordinasi ini bertujuan untuk sinkronisasi program, koordinasi kesiapan musim penghujan serta penyampaian beberapa pekerjaan yang telah selesai dilaksanakan BBWS Pemali Juana di antaranya pengendalian banjir SWD 1, SWD 2, dan Sungai Mayong Lama. Dalam kesempatan tersebut diinformasikan pula kegiatan yang sedang berjalan yaitu pengendalian banjir Sungai Wulan di mana melewati 3 kabupaten, salah satunya Kab. Jepara.

Terkait pelaksanaan pekerjaan yang dilaksanakan BBWS dibutuhkan koordinasi dan sinergi dengan berbagai pihak agar kegiatan dapat berjalan lancar. Selain itu, diharapkan agar baik pemerintah maupun masyarakat dapat sama-sama menjaga infrastruktur yang telah dibangun, seperti sungai yang telah dinormalisasi.

#SigapMembangunNegeri #ditjensda #bbwspemalijuana

25 Oktober 2024 Selengkapnya