BBWS Pemali Juana ikuti Rapat Pemantapan Rencana Pengerukan Sedimen anak Kali Sringin
16 Oktober 2024
Foto : BBWS Pemali Juana ikuti Rapat Pemantapan Rencana Pengerukan Sedimen anak Kali Sringin
BBWS Pemali Juana ikuti Rapat Pemantapan Rencana Pengerukan Sedimen Anak Kali Sringin pada Senin 14 Oktober 2024.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Bidang OP SDA L.M. Bakti, Katim Perencanaan OP Eko Budi Cahyono dan Wisnu Setyo Pradana, ST., M.T, PPK OP 3, Tim PPNS BBWS Pemali Juana Arianto, beserta perwakilan Pemerintah Daerah Camat Genuk, Polsek Genuk, Babinsa Semarang Timur, Dinas PU Kota Semarang, Dinas Pusdataru Prov. Jawa Tengah, Satpol PP Kota Semarang.
Pada kesempatan ini dibahas rencana pengerukan sedimen anak Kali Sringin sebagai salah satu upaya awal untuk penanganan banjir di Kota Semarang, khususnya di daerah pantura Genuk-Kaligawe, di mana dibutuhkan sinergi dan kolaborasi semua pihak mulai dari instansi terkait sampai masyarakat. Selain itu, disampaikan bahwa perlu adanya sosialisasi pada wilayah tersebut sehingga resistensi masyarakat yang akan terkena dampak dari kegiatan pengerukan sungai dapat diminimalisir. Untuk titik-titik yang bisa dijadikan sebagai lokasi pembuangan atau disposal area sedimen sedang dalam tahap diskusi untuk ditindaklanjuti.
#sigapmembangunnegeri #ditjensda #bbwspemalijuana
Bagikan :