Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility

© 2025 Balai Besar Wilayah Sungai Pemali - Juana.

Berita Terkini & Pengumuman

BBWS Pemali Juana mengikuti Rapat Koordinasi Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Tahun 2023

BBWS Pemali Juana mengikuti Rapat Koordinasi Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Tahun 2023


Beranda >> Berita Terkini & Pengumuman

  01 Februari 2023



BBWS Pemali Juana mengikuti  Rapat Koordinasi Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Tahun 2023

Foto : BBWS Pemali Juana mengikuti Rapat Koordinasi Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Tahun 2023


BBWS Pemali Juana mengikuti Rapat Koordinasi Direktorat Jenderal SDA Tahun 2023 dan Deklarasi Zona Integritas dan Peluncuran Manajemen Risiko di Lingkungan Ditjen SDA pada Senin 30 Januari 2023.

Rapat koordinasi ini dihadiri oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Direktur Jenderal SDA Jarot Widyoko, dan jajaran pejabat lainnya.

"Kepala BBWS dan BWS adalah water manager (manajer pengelola air) di masing- wilayah sungai. Sebagai manajer pengelola SDA harus tahu persis potensi SDA di wilayah sungai masing masing. Banjir dan kekeringan harus bisa diatasi, Kepala BBWS/BWS harus paham mengenai manajemen risiko banjir dan kekeringan," ucap Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam sambutannya.

Beliau juga menyampaikan bahwa selain menjadi water manager, para Kepala BBWS/BWS juga menjadi construction manager (manajer pembangunan) untuk memastikan kualitas pembangunan infrastruktur SDA di Kementerian PUPR, dan human resources manager (manajer sumber daya manusia) untuk menjaga kredibilitas dan integritas Kementerian PUPR.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan masing-masing Kepala BBWS/BWS terkait alokasi dana TA. 2023, progress fisik dan keuangan, paket pekerjaan pada masing-masing balai, pengadaan konsultan individu, dan rencana pemenuhan SDM.


Bagikan :

Cetak