BBWS Pemali Juana Terima Kunjungan Studi Banding BBWS Pompengan Jeneberang Terkait Pembangunan Zona Integritas
24 Oktober 2022
Foto : BBWS Pemali Juana Terima Kunjungan Studi Banding BBWS Pompengan Jeneberang Terkait Pembangunan Zona Integritas
BBWS Pemali Juana menerima kunjungan studi banding dari BBWS Pompengan Jeneberang pada Kamis 20 Oktober 2022. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Kepala BBWS Pemali Juana Muhammad Adek Rizaldi, Subkoor Kepegawaian, Pengelolaan Arsip dan Layanan Umum Muhamad, serta para perwakilan pokja dalam pembangunan zona integritas.
Dari BBWS Pompengan Jeneberang, hadir Subkoor Pelaksanaan OP Muhammad Firdaus selaku sekretaris tim ZI beserta jajaran perwakilan pokja lainnya.
"Hari ini kami datang ke BBWS Pemali Juana untuk mencari informasi dan sharing pengalaman terkait pembangunan zona integritas yang sudah berlangsung di BBWS Pemali Juana, harapannya agar informasi yang didapat ini bisa diterapkan di balai kami," ucap Sekretaris Tim ZI BBWS Pompengan Jeneberang Muhammad Firdaus.
"Setiap tahun kita berupaya ada inovasi di lima poin pelayanan langsung yaitu LUMPIA, rekomtek pengusahaan sumber daya air, rekomtek pengunaan sumber daya air, hidrologi dan kualitas air, serta penanggulangan bencana. Kita usahakan agar semuanya terukur (kondisi sebelum dan sesudah). Selain itu komitmen pimpinan akan terus dijaga," ucap Kepala BBWS Pemali Juana Muhammad Adek Rizaldi.
Bagikan :