Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility

© 2025 Balai Besar Wilayah Sungai Pemali - Juana.

Berita Terkini & Pengumuman

Donasi PUPR "Peduli Nakes" dalam rangka HUT ke-76 RI

Donasi PUPR "Peduli Nakes" dalam rangka HUT ke-76 RI


Beranda >> Berita Terkini & Pengumuman

  16 Agustus 2021



Donasi PUPR

Foto : Donasi PUPR "Peduli Nakes" dalam rangka HUT ke-76 RI


BBWS Pemali Juana melaksanakan kegiatan Donasi PUPR "Peduli Nakes" dalam rangka HUT ke-76 RI, yang ditujukan kepada tenaga kesehatan, petugas ambulance, dan petugas pemulasaran jenazah covid-19. Kegiatan penyerahan donasi sebanyak 100 pax ini dilakukan pada Senin 16 Agustus 2021 dan ditujukan untuk tenaga kesehatan di RSUD KRMT Wongsonegoro. Penyerahan dilakukan oleh Kepala BBWS Pemali Juana, Muhammad Adek Rizaldi, dan diterima langsung oleh Direktur RSUD Wongsonegoro, dr. Susi Herawati.

"Penyerahan donasi ini merupakan bentuk kepedulian Kementerian PUPR dan dilaksanakan secara serentak di Indonesia. Di Provinsi Jawa Tengah, donasi diberikan untuk 8 rumah sakit dari 8 UPT di bawah Kementerian PUPR. Harapannya dengan adanya penyerahan donasi ini dapat membantu dan bermanfaat bagi para tenaga kesehatan yang sedang berjuang dalam penanganan pandemi," ujar Kepala BBWS Pemali Juana, Muhammad Adek Rizaldi.

Sementara itu, Direktur RSUD KRMT Wongsonegoro, dr. Susi Herawati menyampaikan apresiasinya pada Kementerian PUPR melalui BBWS Pemali Juana atas bantuan donasi yang telah diberikan.

"Saya mengucapkan apresiasi dan terima kasih pada Kementerian PUPR melalui BBWS Pemali Juana yang telah menunjukkan kepeduliannya kepada tenaga kesehatan di RSUD KRMT Wongsonegoro Semarang," ucap Susi Herawati selaku Direktur RSUD KRMT Wongsonegoro.

@kemenpupr
@pupr_sda
#puprsigapmembangunnegeri
#puprsiapmelayani


Bagikan :

Cetak