Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility

© 2024 Balai Besar Wilayah Sungai Pemali - Juana.

Berita Terkini & Pengumuman

Dukungan Infrastruktur BBWS Pemali Juana Untuk Olahraga Dayung di Provinsi Jawa Tengah

Dukungan Infrastruktur BBWS Pemali Juana Untuk Olahraga Dayung di Provinsi Jawa Tengah


Beranda >> Berita Terkini & Pengumuman

  07 Oktober 2021



Dukungan Infrastruktur BBWS Pemali Juana Untuk Olahraga Dayung di Provinsi Jawa Tengah

Foto : Dukungan Infrastruktur BBWS Pemali Juana Untuk Olahraga Dayung di Provinsi Jawa Tengah


BBWS Pemali Juana memberikan dukungan penuh untuk kemajuan olahraga dayung. Dukungan infrastruktur SDA dilakukan di Rawa Pening, Kab. Semarang.

Rawa Pening saat ini sedang dilakukan pemeliharaan rutin, sehingga dapat mempermudah untuk latihan para atlet dayung. Selain di Rawa Pening, dukungan juga diberikan oleh BBWS Pemali Juana di Sungai Jajar.

"Saya mengucapkan terimakasih pada BBWS Pemali Juana yang telah memberikan dukungan infrastruktur dengan memperhatikan potensi Rawa Pening untuk latihan olahraga dayung, serta di daerah lain seperti hulu Sungai Jajar yang juga potensial," ujar Ketua Umum Pengurus PODSI Jawa Tengah, Ruhban Ruzziyatno.

"Seluruh infrastruktur Sumber Daya Air yang dikelola oleh BBWS Pemali Juana juga memiliki fungsi untuk pariwisata dan olahraga. Sebagai salah satu dukungan untuk PODSI, BBWS Pemali Juana melakukan pembersihan eceng gondok, yang pada 2020 dilaksanakan bersama TNI," kata Kepala BBWS Pemali Juana Muhammad Adek Rizaldi.

Dengan luas eceng gondok sekitar 685 ha, dengan 550 ha dikerjakan oleh TNI, dan 135 ha oleh BBWS Pemali Juana. Target untuk tahun ini adalah menuntaskan pembersihan eceng gondok, serta bertahap untuk membersihkan keramba jaring apung.

Sementara itu, di Sungai Jajar sendiri memiliki track sepanjang 2 kilometer dengan lintasan yang lurus, dan dapat dimanfaatkan untuk latihan para atlet dayung yang berjumlah sekitar 20 orang.

Terkait dengan PON 2021 Papua, dari PODSI Jateng telah mengirimkan 7 atlet untuk mengikuti lomba, dengan dua cabang yaitu canoeing dan rowing.


Bagikan :

Cetak