Integrasi Perencanaan Pengendalian Banjir dan Perencanaan Tata Ruang di Kota Semarang
25 September 2024
Foto : Integrasi Perencanaan Pengendalian Banjir dan Perencanaan Tata Ruang di Kota Semarang
BBWS Pemali Juana melaksanakan kegiatan diskusi dalam rangka Integrasi Perencanaan Pengendalian Banjir dan Perencanaan Tata Ruang di Kota Semarang pada Selasa 24 September 2024.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari Komponen Non-Struktural pada pelaksanaan kegiatan National Urban Flood Resilience Project (NUFReP) oleh BBWS Pemali Juana, sebagai upaya peningkatan ketangguhan banjir perkotaan dan optimalisasi solusi pengendalian banjir berbasis alam.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai stakeholder terkait diantara dari Dinas Pusdataru Provinsi Jawa Tengah, Bappeda Kota Semarang, Dinas PU Kota Semarang, Disperakim Kota Semarang, Kantor Pertanahan Kota Semarang dan para camat di Kota Semarang. Dari BBWS Pemali Juana dihadiri oleh Kepala Bidang KPI SDA Anggraeni Achmad, PPK Perencanaan dan Program Dewi Shinta Rulisyani serta perwakilan dari SNVT Pelaksanaan Jaringan Sumber Air Pemali Juana.
Pada kesempatan ini, disampaikan beberapa materi oleh para narasumber, yaitu terkait Rancangan Masterplan SDA di Kota Semarang yang disampaikan oleh Kepala Bappeda Kota Semarang, penyampaian terkait Aspek Tata Ruang dalam Upaya Pengendalian Banjir Kota Semarang yang disampaikan oleh Plt Kepala Dinas PUSDATARU Provinsi Jateng, dan penyampaian terkait Pelaksanaan Kegiatan NUFReP pada BBWS Pemali Juana oleh PPK Perencanaan dan Program.
#sigapmembangunnegeri #ditjensda #bbwspemalijuana
Bagikan :