Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility

© 2024 Balai Besar Wilayah Sungai Pemali - Juana.

Berita Terkini & Pengumuman

Penandatanganan Kontrak Kerja sama Revitalisasi Danau Rawa Pening dengan Kodam IV/Diponegoro Semarang

Penandatanganan Kontrak Kerja sama Revitalisasi Danau Rawa Pening dengan Kodam IV/Diponegoro Semarang


Beranda >> Berita Terkini & Pengumuman

  09 April 2023



Penandatanganan Kontrak Kerja sama Revitalisasi Danau Rawa Pening dengan Kodam IV/Diponegoro Semarang

Foto : Penandatanganan Kontrak Kerja sama Revitalisasi Danau Rawa Pening dengan Kodam IV/Diponegoro Semarang


Penandatanganan Kontrak Kerja Sama Revitalisasi Danau Rawa Pening Kabupaten Semarang antara BBWS Pemali Juana dengan Kodam IV/Diponegoro telah dilaksanakan pada Selasa 5 April 2023, di Ruang Rapat Kedung Ombo BBWS Pemali Juana.

Penandatanganan ini dilakukan antara PPK OP 4 Herdiana Kusumaningrum dengan Aster Kodam IV/Diponegoro Tejo Widuro, disaksikan oleh Kepala BBWS Pemali Juana Muhammad Adek Rizaldi, Kepala Bidang OP SDA Andri Rachmanto Wibowo, Kepala Satker OP SDA Andi Sofyan.

"Kerja sama antara BBWS Pemali Juana dengan Kodam IV/Diponegoro ini merupakan tahun yang keempat. Tiap tahun kita melaksanakan kerja sama dengan Kodam IV/Diponegoro untuk pengawalan dan pengamanan pekerjaan yang sifatnya rutin. Revitalisasi Danau Rawa Pening dibagi menjadi tahapan-tahapan yaitu yang pertama pembersihan eceng gondok dan keramba jaring apung, lalu pengerukan sedimentasi. Semoga pekerjaan ini bisa lancar dan berjalan tepat waktu, tepat sasaran, dan tepat mutu dengan saling berkoordinasi," ucap Kepala BBWS Pemali Juana Muhammad Adek Rizaldi.

Aster Kodam IV/Diponegoro Tejo Widuro juga menyampaikan terima kasih atas kesempatan dan kepercayaan kepada Kodam IV/Diponegoro dalam Revitalisasi Danau Rawa Pening, dan berharap agar pekerjaan yang dilaksanakan bisa berlangsung dengan baik.


Bagikan :

Cetak