Penanganan Darurat Tanggul Jebol Sengai Gedong/Kaliombo Kabupaten Pati
19 Desember 2022
Foto : Penanganan Darurat Tanggul Jebol Sengai Gedong/Kaliombo Kabupaten Pati
BBWS Pemali Juana melaksanakan Penanganan Darurat Jebolan Tanggul Sungai Gedong/Kaliombo Kabupaten Pati Sabtu 17 Desember 2022.
Jebolan tanggul sungai ini terjadi tanggal 16 Desember 2022 dikarenakan sungai tidak mampu menampung debit luapan dari Sungai Gedong/Kaliombo, dengan panjang jebolan yaitu 10 meter.
PPK OP SDA 2 Rendra Arif menjelaskan bahwa penanganan darurat yang dilakukan oleh BBWS Pemali Juana untuk jebolan tanggul yaitu menggunakan sandbag dan diperkuat dengan cerucuk bambu. BBWS Pemali Juana bersinergi dengan Dinas PUPR Kabupaten Pati untuk mengirimkan alat berat berupa excavator standart arm dan 15 tenaga pemeliharaan di Kabupaten Pati serta mengirimkan 1000 lbr sandbag dan 50 geobag yang dikirimkan secara bertahap sesuai kebutuhan di lapangan, untuk membantu pelaksanaan penanganan darurat tanggul jebol Sungai Gedong/Kaliombo Kabupaten Pati.
Bagikan :