Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility

© 2025 Balai Besar Wilayah Sungai Pemali - Juana.

Berita Terkini & Pengumuman

Penanganan Tanggul Jebol di Grobogan oleh BBWS Pemali Juana

Penanganan Tanggul Jebol di Grobogan oleh BBWS Pemali Juana


Beranda >> Berita Terkini & Pengumuman

  17 Maret 2025



Penanganan Tanggul Jebol di Grobogan oleh BBWS Pemali Juana

Foto : Penanganan Tanggul Jebol di Grobogan oleh BBWS Pemali Juana


Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi meninjau lokasi tanggul Sungai Tuntang yang jebol di Dusun Mintreng, Desa Baturagung Kecamatan Gubug Kabupaten Grobogan didampingi oleh Bupati Grobogan dan BPBD Kabupaten Grobogan pada hari Selasa, tanggal 11 Maret 2025.

Pada kesempatan tersebut, Ahmad Luthfi mengharapkan agar tanggul yang jebol tersebut dapat tertutup dalam 2 hari agar masyarakat sekitar yang terdampak banjir tidak lagi merasa khawatir.

Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Pemali Juana Fikri Abdurrahman didampingi Kepala Bidang Operasi dan Pemeliharaan, Kepala Satuan Kerja Operasi dan Pemeliharaan Sumber Daya Air Pemali Juana dan PPK OP SDA 4. Fikri Abdurrahman menyatakan akan menyelesaikan penutupan tanggul yang jebol di Sungai Tuntang dalam waktu 10 hari apabila cuaca mendukung.
PPK OP SDA 4 menyampaikan bahwa penutupan aliran sungai telah selesai dilakukan untuk mencegah banjir dan luapan air yang dapat memasuki permukiman warga, selanjutnya pekerjaan yang akan difokuksan adalah penutupan tanggul utama yang jebol dengan melakukan penimbunan dan perataan cekungan.
Untuk mempercepat penanganan penutupan tanggul utama Balai Besar Wilayah Sungai Pemali Juana akan mengerahkan 6 buah excavator dan 4 buah dozer berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Grobogan.

#SigapMembangunNegeriUntukRakyat #bbwspemalijuana @ditjensda


Bagikan :

Cetak