Waduk Gunungrowo Akan Dikeringkan Selama 3 Bulan
11 Agustus 2017
Foto : Waduk Gunungrowo Akan Dikeringkan Selama 3 Bulan
Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana, dalam beberap bulan terakhir ini akan mengeringkan Waduk Gunungrowo. Ini berkaitan dengan perbaikan dan pemeliharaan berkala pada menara pintu pengambilan (intake) waduk tersebut. Pengeringan Waduk Gunungrowo tersebut rencananya akan berlangsung selama 3 bulan, mulai September mendatang. Dan selama pengeringan tersebut, air sudah mulai dikeluarkan dari waduk di sepanjang aliran Waduk Gunungrowo.
Pengeringan itu, terkait dengan perbaikan-perbaikan Waduk Gunungrowo. Dan saat ini, air waduk sudah dikeluarkan terus, sejak beberapa hari terakhir ini. Kalau tidak segera ditangani, berdampak waduk akan bocor terus.
Pihak BBWS akan melakukan pengeringan lebih dulu. Meski berlangsung pengeringan, pengeluaran air telah dikoordinasikan dengan Paguyuban Petani Pemakai Air (P3A) Ngudi Rahayu. Sehingga petani dapat memanfaatkan air waduk, untuk keperluan irigasi tanaman pertanian.
Air yang dikeluarkan itu, dialihkan untuk pertanian. Artinya, air yang masih tersisa di sungai-sungai di sepanjang aliran Waduk Gunungrowo, dapat memanfaatkan untuk tanaman pertaniannya. Terutama tanaman-tanaman pertanian palawija yang tidak banyak membutuhkan irigasi. Karena sekarang ini pengelolaan air, tidak oleh instansi, tapi oleh P3A yang memanfaatkan air dari Waduk Gunungrowo.
Bagikan :