Kunjungan Direktur Jenderal Sumber Daya Air, Dwi Purwantoro, dilakukan di lokasi pembangunan penguatan tebing Sungai Klawing di Kabupaten Purbalingga. Lokasi ini merupakan salah satu titik rawan erosi yang dapat mengancam permukiman warga, fasilitas umum, hingga lahan pertanian.
Dalam peninjauan ini, Dirjen SDA memastikan pekerjaan dilakukan sesuai standar teknis, mengutamakan keamanan, dan dipercepat untuk meminimalkan risiko di musim hujan. Upaya penguatan tebing ini diharapkan mampu memberikan perlindungan jangka panjang bagi masyarakat serta mendukung keberlanjutan layanan irigasi.
Kehadiran Direktur Jenderal SDA bersama BBWS Serayu Opak menjadi bentuk komitmen pemerintah dalam menjaga keselamatan dan ketahanan wilayah dari ancaman longsor sungai. #SigapMembangunNegeriUntukRakyat
https://s.pu.go.id/MTEzNA/DirjenSDATinjau_PenguatanTebing_SungaiKlawing
#MengelolaAirUntukNegeri
#IrigasiUntukSwasembadaPangan
#SetahunBerdampak
#pu608
@bakom.ri




























