22 Desember 2024 | 15:34:56 WIB

Optimalkan Pengelolaan SDA BBWS SO dan PUSDATARU JATENG Lakukan Koordinasi

engelolaan Sumber Daya Air (SDA) di Wilayah Provinsi Jawa Tengah sebagian merupakan kewenangan BBWS Serayu Opak. Oleh karena itu Dinas PUSDATARU (Pekerjaan Umum Sumber Daya Air dan Penataan Ruang) Provinsi Jawa Tengah dan BBWS Serayu Opak terus bersinergi dalam pengelolaan SDA. BBWS Serayu Opak menerima kunjungan Dinas PUSDATARU pada Rabu, (12/06/2024) di Yogyakarta.

Kepala BBWS Serayu Opak Gatut Bayuadji menyampaikan rasa syukur dan harapannya untuk pengelolaan SDA di Wilayah Jawa Tengah. Pengelolaan SDA tentunya akan lebih optimal jika dikoordinasikan dengan baik. Mulai dari perencanaan maupun pelaksanaanya. Oleh karena itu, BBWS Serayu Opak bersinergi dengan Dinas PUSDATARU untuk Pengelolaan SDA yang lebih baik. (za/ifn)

Terima kasih sudah mengunjungi Website BBWS Serayu Opak, kami terbuka apabila ada kritik, saran, masukan, atau laporan. BBWS Serayu Opak senantiasa melaksanakan pembangunan Zona Integritas menuju WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi/WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani).