Kegiatan peningkatan saluran tersier terus dilakukan oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Serayu Opak. Salah satu lokasi yang disasar dalam kegiatan ini berada di Desa Ngemplak, Kecamatan Kandangan, Kabupaten Temanggung. Panjang saluran 168 m dengan tipe pasangan batu, luas sawah terairi 35 ha, dan sumber airnya berasal dari Sungai Lenging.
Dengan kegiatan ini, sistem irigasi air yang terbangun mampu mengairi lahan pertanian masyarakat untuk menunjang kesejahteraan petani. Selain itu, hal ini merupakan upaya untuk mendukung ketahanan pangan di Kabupaten Temanggung.
#SigapMembangunNegeriUntukRakyat
#MengelolaAirUntukNegeri
#IrigasiUntukSwasembadaPangan
#SetahunBerdampak
#pu608
#BBWSSerayuOpak
@bakom.ri





























