Balai Hidrolika dan Geoteknik Keairan mendapatkan amanah untuk melaksanakan Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dengan tujuan untuk membangun program Reformasi Birokrasi sehingga mampu mengembangkan budaya kerja birokrasi yang anti korupsi, berkinerja tinggi, dan memberikan pelayanan publik yang berkualitas.
Berdasarkan hal tersebut, saya berharap agar Balai Hidrolika dan
Geoteknik Keairan dapat berkomitmen penuh terhadap pelaksanaan
Pembangunan Zona Integritas dalam menjalankan tugasnya sehingga dapat
menjadi contoh dan miniatur pelaksanaan Reformasi Birokrasi di
Indonesia, khususnya di Kementerian PUPR.
Dengan
dilaksanakannya Pembangunan Zona Integritas (Zona Integritas) Menuju
Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani
(WBBM) di Balai Hidrolika dan Geoteknik Keairan diharapkan segenap Insan
BHGK dapat lebih memahami dan membuka wawasan sehingga dapat
melaksanakan enam area perubahan meliputi Manajemen Perubahan, Penataan
Tatalaksana, Penataan Sistem Manajemen SDM, Penguatan Akuntabilitas.
Penguatan Pengawasan dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik guna mewujudkan Pemerintahan yang bersih dan bebas KKN dan dapat mewujudkan pelayanan publik yang prima dan berkualitas. Akhir
kata, kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan kepada
Balai Hidrolika dan Geoteknik Keairan untuk melaksanakan Pembangunan
Zona Integritas, semoga kontribusi dan kerja nyata kami dalam
melaksanakan tugas dapat selalu berada dalam jalur yang semestinya
sehingga dapat memberikan manfaat bagi bangsa dan negara.
Bandung, April 2022
Kepala Balai
Hidrolika dan Geoteknik Keairan,
Sigid Hanandaja D. Pramana