SDA-net

Arahan Kepala Balai dalam Rutin Apel Pagi pada 1 Maret 2021

arahan-kepala-balai-dalam-rutin-apel-pagi-pada-1-maret-2021

Palu - Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi III Palu rutin melaksanakan apel pagi setiap hari Senin. Apel pagi kali ini, Senin, 1 Maret 2021 bertempat di Halaman Kantor BWS Sulawesi III Palu dipimpin langsung oleh Kepala BWS Sulawesi III Palu, Taufik S.ST., MT., dan diikuti oleh seluruh pegawai.

Dalam pengarahannya, Kepala Balai memberi pesan kepada seluruh pegawai BWS Sulawesi III Palu yang terdiri atas empat poin penting antara lain.

  • Apel pagi merupakan salah satu upaya untuk membentuk kedisiplinan kita. Karena awal dari sesuatu di mulai dari hal kecil yaitu dari diri kita sendiri. Kepala balai berpesan untuk terus disiplin, serta berusaha untuk memperbaiki diri. Tidak ada yang yang tidak mungkin selama kita mau berusaha. Selain itu kepala balai juga menginstruksikan kepada seluruh pejabat untuk melaksanakan rapat koordinasi dan monitoring pada senin pertama setiap bulannya.

  • Pada tanggal 25 Februari 2021, terdapat Perubahan Lampiran Keputusan Menteri pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 59/KPTS/M/2021 tentang Pengangkatan Atasan/Atasan Langsung/Pembantu Atasan Langsung Kuasa Pengguna Anggaran/Barang dan Pejabat Perbendaharaan Satuan Kerja di Lingkungan Direktorat Jenderal Sumber Daya Air, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Lampiran yang diterbitkan berisi penambahan SNVT Pembangunan Bendungan di BWS Sulawesi III Palu. Terdapat 4 Nama yang ditetapkan antara lain Ruslan Malik ST., (Satker Pembangunan Bendungan), Husni Bastian Syukur Poendei, ST., (PPK Bendungan), Irfan Zainuddin, SE., (PP-SPM) dan Harisah Yusup, SE., (Bendahara). Semoga anggota baru kita bisa saling koordinasi dan bersinergi.

  • Tugas terkini kita saat ini adalah program pencanangan padat karya. Semoga rencana pelaksanaannya dalam minggu ini berjalan dengan baik. Karena kita harus segera melapor kegiatan padat karya ke Dirjen SDA (DIrektorat Jenderal Sumber Daya Air) Kementerian PUPR. Dalam kegiatan ini, masing-masing satker harus memiliki minimal 1 kegiatan untuk dicanangkan. Untuk itu, hari ini saya mengumpul seluruh pejabat untuk melakukan pertemuan untuk membahas kegiatan padat karya ini.

  • Protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 harus terus diterapkan dengan memakai masker, hindari kerumunan dan sering mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer. Mohon PPK tatalaksana dan KTU untuk selalu memantau ketersedian masker dan hand sanitizer di setiap ruangan. Seperti yang kita ketahui teman-teman kita di Sulawesi Barat saat melakukan tes rapid antigen terdapat 1 orang yang reaktif. Untuk itu kita harus selalu menjaga kesehatan dengan baik, jangan stress agar imun tidak menurun. Jika ada teman-teman sekalian yang mengalami gejala harus segera melapor.


Berita Lainnya

Rapat Pokja Sistem Informasi Pengelolaan Hidrologi (SIH3) TKPSDA WS. Kaluku-Karama Tahun 2022

Mamuju - BWS Sulawesi III Palu melaksanakan Rapat Pokja Sistem Informasi Pengelolaan Hidrologi, Hidrometeorologi dan Hidrogeologi (SIH3) TKPSDA WS Kalukku-Karama Tahun 2022,…

Kegiatan “Peningkatan Kapasitas Staff dan Petugas Pos Hidrologi”

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu melalui PPK PSDA Unit Hidrologi dan Kualitas Air melaksanakan kegiatan “Peningkatan Kapasitas Staff dan Petugas Pos Hidrologi”.…

Kementerian PUPR Bangun Infrastruktur Pengendali Banjir di Sungai Palu, Kawatuna, dan Ngia

Gempa yang mengguncang Palu, Sulawesi Tengah pada tahun 2018 lalu mengakibatkan tanah longsor dan masuknya sedimen ke badan sungai pada beberapa titik di Daerah Aliran…

Pertandingan Gateball Internal yang diikuti oleh pegawai di lingkup BWS Sulawesi III Palu

Masih dengan rangkaian kegiatan HUT Republik Indonesia ke-78, BWS Sulawesi III Palu juga menghelat Pertandingan Gateball Internal yang diikuti oleh pegawai di lingkup…



BALAI WILAYAH SUNGAI SULAWESI III

http://sda.pu.go.id/bwssulawesi3

Tentang Kami

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III mempunyai tugas menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang pengelolaan sumber daya air sesuai dengan ketentuan perundang-undangan


Link Terkait

Kemen PUPR     Ditjen SDA

Kontak

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III
Jl. Abdurachman Saleh No. 230 Palu
Provinsi Sulawesi Tengah, Indonesia
Telp. (0451) 482147
Fax. (0451) 482101


Follow Us

       

Lokasi


© Copyright 2018. sda.pu.go.id/bwssulawesi3. All Rights Reserved