Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi III Palu bersama Tim Asian Development Bank (ADB) melaksanakan audiensi dengan Gubernur Sulawesi Tengah, Wali Kota Palu, dan Bupati Sigi dalam agenda Kunjungan Review Mission Loan ADB pada tanggal 26 - 27 Januari 2023.
Audiensi kali ini dilaksanakan dalam rangka penyampaian laporan progres ADB dan koordinasi antar BWS Sulawesi III Palu, Pemerintah Daerah, dan Balai Prasarana Permukiman Wilayah Provinsi (BPPW) Sulawesi Tengah terkait pekerjaan rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana di Pasigala (Palu, Sigi dan Donggala), Sulawesi Tengah.
Bersama Bupati Sigi, membahas kendala-kendala yang dihadapi dalam kegiatan rehabilitasi dan rekonstruksi D.I. Gumbasa dan Air Baku Pasigala. Kepala Balai BWS Sulawesi III Palu, Dedi Yudha Lesmana ST., MT., menyampaikan permohonan dukungan Pemerintah Kabupaten Sigi dalam pengadaan tanah untuk pekerjaan Works for Pasigala Raw Water Transmission Paket I dan II juga kendala pada beberapa bangunan yang berada di atas saluran Gumbasa. Terkait ketersediaan air untuk masyarakat di Kabupaten Sigi, BWS Sulawesi III Palu, BPPW, dan Pemda Sigi saling berkoordinasi dan terus bersinergi dalam pemenuhan air di Kabupaten Sigi yang dilewati jalur SPAM Regional.
Pekan Olahraga dalam rangka memeriahkan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 antar UPT Kementerian PUPR di Sulawesi Tengah sedang berlangsung sejak pembukaannya dimulai…
Mamuju - BWS Sulawesi III Palu melalui Satuan Kerja Operasi dan Pemeliharaan Sumber Daya Air Sulawesi III lingkup PPK OP SDA III terus melanjutkan pembangunan sumur bor pasca…
Satuan kerja operasi dan pemeliharaan sumber daya air melaksanakan kegiatan penguatan kemitraan untuk menjaga dan melestarikan sumber daya air melalui pemeliharaan aset-aset…
Dalam rangka pemantauan dan evaluasi kepatuhan intern dan manajemen risiko pada pekerjaan di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat provinsi Sulawesi Tengah khususnya…
POSTER
KONTAK
BERITA PUPR
APLIKASI
PENGUNJUNG
Balai Wilayah Sungai Sulawesi III mempunyai tugas menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang pengelolaan sumber daya air sesuai dengan ketentuan perundang-undangan
© Copyright 2018. sda.pu.go.id/bwssulawesi3. All Rights Reserved