Sigi 08/09/21 – Pekerjaan River Improvement and Sediment Control in Paneki, Salua, and Bangga River JICA Loan IP-580 di Kabupaten Sigi, Prov. Sulawesi Tengah, oleh Kementerian PUPR melalui Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu, Ditjen Sumber Daya Air per bulan September telah mengalami kemajuan progres fisik hingga lebih dari 69%.
Kepala Satuan Tugas Bencana Kementerian PUPR di Sulawesi Tengah, Dr. Ir. Arie Setiadi Moerwanto, M.Sc., bersama Karyasiswa ITB meninjau langsung progres pekerjaan didampingi oleh Kepala Balai BWS Sulawesi III Palu, Taufik S.ST., MT., beserta jajaran pada Rabu, 8 September 2021. Kunjungan monitoring dan evaluasi (monev) meliputi 4 lokasi pekerjaan River Improvement and Sediment Control yang berada di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah diantaranya Sungai Paneki, Sungai Poi, Sungai Salua, dan Sungai Bangga. Tidak hanya mengunjungi lokasi pekerjaan, rombongan monev juga meninjau lokasi bencana banjir bandang yang terjadi pada 29 Agustus 2021 di Desa Rogo, Kab. Sigi.
Pada progres perbaikan dan pengendali sedimen badan Sungai Paneki atau yang disebut dengan nama paket River Improvement and Sediment Control in Paneki River JICA Loan IP-580, Kab. Sigi telah mencapai progres 69,10 %, terdiri dari Channel Work sepanjang 2,5 km dari 3,38 km dan Consolidation Dam dengan capaian 40%.
Kunjungan selanjutnya pada pekerjaan River Improvement and Sediment Control in Salua River JICA Loan IP-580, Kab. Sigi, saat ini telah mencapai progres 71,88% dari rencana 65,45% dengan output pekerjaan Sabodam I sebesar 98%, Sabodam II terhadap sabonya sebesar 24%, dengan pengerjaan Channel Work 5%.
Sementara untuk paket River Improvement and Sediment Control in Bangga River JICA Loan IP-580, yang berlokasi di Kec. Dolo Selatan Kab. Sigi, saat ini progres fisik keseluruhan telah mencapai 54% dari rencana 65%. Output pekerjaan terdiri dari Sabodam I 60%, Sabodam II 80%, Sabodam III 55%, Tanggul 2%, Chanel Work Type 70%, Consolidation Dam I dan II 100%, dan Jembatan 25%.
Untuk paket River Improvement and Sediment Control in Poi River JICA Loan IP-580, Kab. Sigi, keseluruhan progress fisik sudah mencapai 70% yang terdiri dari output pekerjaan Sabodam I 99%, Consolidation Dam I 100%, Consolidation Dam II 5%, Consolidation Dam III, IV, dan V capai 100% dan Jembatan 50%.
Sebagai informasi, keempat kegiatan ini merupakan proyek yang dibiayai bersumber dari pinjaman atau Hibah Luar Negeri (PHLN) Loan JICA IP-580 dengan metode system pembayaran Multi Years Contract (MYC) tahun anggaran 2020-2021.
POSTER
KONTAK
APLIKASI
PENGUNJUNG
Balai Wilayah Sungai Sulawesi III mempunyai tugas menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang pengelolaan sumber daya air sesuai dengan ketentuan perundang-undangan
© Copyright 2018. sda.pu.go.id/bwssulawesi3. All Rights Reserved