SDA-net

Penandatanganan Kontrak Paket Pekerjaan Konsultansi Perencanaan dan Program

penandatanganan-kontrak-paket-pekerjaan-konsultansi-perencanaan-dan-program

Palu, Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu melalui PPK Perencanan dan Program melaksanakan kegiatan penandatanganan kontrak paket pekerjaan jasa konsultansi TA. 2021 pada Rabu, 19 Mei 2021, bertempat di Ruang Rapat Lantai II Kantor BWS Sulawesi III Palu. Penandatanganan kontrak paket jasa konsultansi TA. 2021 PPK Perencanaan dan Program terdiri dari:

- SID Pembangunan Intake dan Jaringan Pipa Transmisi Air Baku Pattidi, Kab. Mamuju, dengan penyedia jasa CV. Geometric Konsultansi Teknik
- SID dan Penyusunan Dokumen Lingkungan Pembangunan Intake dan Jaringan Pipa Transmisi Air Baku Talabosa Kab. Poso, dengan penyedia jasa CV. Intishar Karya

Kegiatan penandatanganan disaksikan langsung oleh Kepala Balai BWS Sulawesi III Palu, Taufik S.ST., MT., Kepala Seksi Keterpaduan Pembangunan Infrastruktur Sumber Daya Air, Ariesto Krestiadi, ST., M.Eng., Kepala Seksi Pelaksanaan, Drs. Edison, ST., MT., dan PPK Perencanaan dan Program, Yuliana Wardani ST., MT.

Dalam arahannya, Taufik S.ST., MT., menyampaikan ucapan selamat kepada para penyedia jasa yang terpilih dan berharap agar pelaksanaan pekerjaan berjalan sesuai dengan kontrak, sebisa mungkin untuk tepat mutu dan waktu. Beliau berpesan jika terdapat kendala harus segera didiskusikan untuk dicarikan solusi bersama.

Perwakilan CV. Geometric Konsultansi Teknik dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan untuk melaksanakan pekerjaan SID Pembangunan Intake dan Jaringan Pipa Transmisi Air Baku Pattidi, Kab. Mamuju.

“Kami akan berusaha mengerjakan pekerjaan ini dengan baik, dan selalu mengkoordinasikan kegiatan secara berkala.”

Sama halnya dengan perwakilan CV. Intishar Karya, dalam sambutannya berharap agar dalam pelaksanaan pekerjaan dapat berjalan dengan lancar, dan tidak kalah pentingnya untuk tetap melaksanakan kegiatan sesuai dengan protokol kesehatan pencegahan Covid 19.


Berita Lainnya

Halal Bi Halal Keluarga Besar Kementerian PUPR dalam rangka Idul Fitri 1443 H

Unit Pelaksana Teknis Provinsi Sulawesi Tengah melalui Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu mengikuti kegiatan Halal Bi Halal Keluarga Besar Kementerian PUPR dalam rangka…

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu menghadiri rapat Optimalisasi Pajak Air Permukaan (PAP) bersama Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu menghadiri rapat Optimalisasi Pajak Air Permukaan (PAP) bersama Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat pada Senin, 5 Juni 2023 di Hotel…

Serah Terima Hasil Pekerjaan P3-TGAI Tahap II dari Satker ke Pemerintah Desa & Penandatangan Pakta Integritas dan SPKS P3-TGAI Tahap III

KEGIATAN SERAH TERIMA HASIL PEKERJAAN P3-TGAI TAHAP II DARI SATKER KE PEMERINTAH DESA & PENANDATANGANAN PAKTA INTEGRITAS DAN SPKS P3-TGAI TAHAP III

Program…

Paguyuban Balai UPT Kementerian PUPR Prov. Sulawesi Tengah mengadakan kegiatan Germas (Gerakan Masyarakat Sehat) yang bertujuan untuk meningkatkan kes

Paguyuban Balai UPT Kementerian PUPR Prov. Sulawesi Tengah mengadakan kegiatan Germas (Gerakan Masyarakat Sehat) yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan…



BALAI WILAYAH SUNGAI SULAWESI III

http://sda.pu.go.id/bwssulawesi3

Tentang Kami

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III mempunyai tugas menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang pengelolaan sumber daya air sesuai dengan ketentuan perundang-undangan


Link Terkait

Kemen PUPR     Ditjen SDA

Kontak

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III
Jl. Abdurachman Saleh No. 230 Palu
Provinsi Sulawesi Tengah, Indonesia
Telp. (0451) 482147
Fax. (0451) 482101


Follow Us

       

Lokasi


© Copyright 2018. sda.pu.go.id/bwssulawesi3. All Rights Reserved