SDA-net

Penandatanganan Kontrak Pekerjaan Rehabilitation Gumbasa Weir and Groundsill Construction Kab. Sigi

penandatanganan-kontrak-pekerjaan-rehabilitation-gumbasa-weir-and-groundsill-construction-kab-sigi

Palu, Rabu (8/3) - Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu telah melaksanakan acara Penandatanganan Kontrak Pekerjaan Rehabilitation Gumbasa Weir and Groundsill Construction Kabupaten Sigi

Penandatanganan kontrak tersebut dilakukan oleh PPK Irigasi dan Rawa II, Dwi Cahyo Romadhoni, ST.,MT dengan penyedia jasa kontruksi, Ir.Usman Lameko sebagai Presiden Direktur PT.Minarta Dutahutama Acara penandatanganan kontrak ini disaksikan oleh Direktur Irigasi dan Rawa, Suparji, S.ST, MT, Kepala Subdirektorat Wilayah III, Asmelita, S.T., Sp-1, Kepala Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu Taufik S.ST., MT dan para jajarannya.

Dalam sambutannya, Taufik S.ST.,MT mengucapkan selamat kepada PT. Minarta Dutahutama sebagai pemenang tender dari sekian banyaknya pihak yang telah mendaftar. Beliau juga menyampaikan bahwa “kegiatan ini adalah proyek strategis nasional dan D.I (Daerah Irigasi) Gumbasa adalah daerah yang terhubung dengan beberapa pusat likuifaksi maka diharapkan agar para pihak penyedia jasa harus memperhitungkan hal-hal yang akan terjadi dilapangan. Selain itu, bendung irigasi Gumbasa saat ini melayani irigasi di jaringan Primer BG.kn 1A s/d BG.kn 7, harapannya ini bisa berjalan beriringan. Maksudnya kegiatan fisik tetap jalan dan petani juga dengan luas areal 1.070 ha tetap di tanami secara maksimal jika memungkinkan terjadi. Kita lihat sama-sama metode pelaksana yang ada, semoga jalan seperti itu”. Tutur beliau dalam sambutannya.

Direktur Irigasi dan Rawa, Suparji, S.ST., MT., juga menyampaikan selamat kepada PT. Minarta Dutahutama yang telah melalui beberapa proses yang begitu panjang hingga bisa sampai pada tahap penandatanganan kontrak. Beliau juga menambahkan bahwa “Kegiatan ini adalah proyek strategis nasional yang menjadi perhatian khusus, harapannya semua tenaga yg ada di lapangan menguasai pekerjaan karena berhubung pekerjaan ini ada di tubuh bendung atau di sungai”. Harapan beliau selanjutnya, “kegiatan bisa berjalan dengan tepat waktu sesuai spesifikasi, apabila terjadi kendala bisa segera di komunikasikan dan mencari solusi terbaik sehingga apa yang kita bangun bisa di fungsikan secara maksimal nantinya".


Berita Lainnya

Rapat Monev bersama Kasatgas Bencana PUPR Sulteng "Percepat progress rehab rekon pasca bencana Sulteng"

Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Penanggulangan Bencana Kementerian PUPR wilayah Sulawesi Tengah, Dr. Ir. Arie Setiadi Moerwanto, M.Sc didampingi oleh Kepala Balai Wilayah Sungai…

Kunjungan Monev EARR 2021: Percepatan Pelaksanaan Pinjaman Luar Negeri Aktif di Sulteng

Pemerintah Indonesia berupaya membangun kembali infrastruktur kritis yang rusak setelah bencana dahsyat yang terjadi di Sulawesi Tengah pada September 2018 silam. Pembangunan…

Kunjungan Kerja DPD RI Dapil Sulteng

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu menerima kunjungan kerja dari DPD RI Dapil Prov. Sulteng, pada, Kamis 5 Maret 2020, bertempat di Ruang Rapat BWS Sulawesi III Palu. Rapat…

Upacara Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 80

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Pekerjaan Umum Provinsi Sulawesi Tengah…



BALAI WILAYAH SUNGAI SULAWESI III

http://sda.pu.go.id/bwssulawesi3

Tentang Kami

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III mempunyai tugas menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang pengelolaan sumber daya air sesuai dengan ketentuan perundang-undangan


Link Terkait

Kemen PUPR     Ditjen SDA

Kontak

Balai Wilayah Sungai Sulawesi III
Jl. Abdurachman Saleh No. 230 Palu
Provinsi Sulawesi Tengah, Indonesia
Telp. (0451) 482147
Fax. (0451) 482101


Follow Us

       

Lokasi


© Copyright 2018. sda.pu.go.id/bwssulawesi3. All Rights Reserved