Kunjungan Wamen PUPR: Bendung Krueng Pase Akan Segera Diperbaiki
Berita Balai •
8 Desember 2020 - Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Bapak John Wempi Wetipo melakukan tinjauan pada Bendung Krueng Pase di kawasan Gampong Leubok Tuwe, Kecamatan Meurah Mulia yang rusak akibat banjir.
Kunjungan Wamen PUPR John Wempi Wetipo meninjau kondisi banjir di Aceh Utara turut di dampingi oleh Bupati H Muhammad Thaib, Anggota Komisi V DPR RI asal Aceh H Ruslan Daud, Staf Ahli Menteri PUPR Achmad Gani Ghazali Akman.
Direktur Preservasi Jalan Akhmad Cahyadi, Kasubdit Wilayah I Direktorat Bina Operasi dan Pemeliharaan Elroy Koyari, Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera I Bapak Ir. Djaya Sukarno, M.Eng berserta jajaran, Kepala Dinas Pengairan Aceh Ir Mawardi, Ketua DPRK Aceh Utara Arafat, serta Kepala Dinas PUPR Aceh Utara Edi Anwar, ST.
John Wempi Wetipo mengatakan penanganan darurat mercu bendung Krueng Pase segera dilakukan setelah dilakukan kebutuhan anggaran oleh BWS Sumatera 1 bersama Tim dari Pusat.
Menurut Wamen, selain pekerjaan penanganan darurat, pihaknya juga akan melakukan pembangunan permanen bendung Krueng Pase yang mulai dikerjakan pada 2021.
Berita
Menjaga Sungai dengan Vegetasi: Peran Pohon Pelindung Tebing dari Erosi dan Banjir
Kementerian PU Waspadai Banjir Susulan, Perbaikan Bendung Pante Lhong Jadi Prioritas
Pohon Produksi Ramah Lereng Jadi Solusi Kebutuhan Ekonomi dan Kelestarian Lingkungan
Penanganan Tanggul Jebol di Lhoksukon Terus Berjalan, BWS Sumatera I Turun Langsung
Koordinasi Pengendalian Banjir dan Irigasi, Bupati Aceh Besar Kunjungi BWS Sumatera I
Infrastruktur Jalan dan Sungai Lawe Alas Gayo Lues Jadi Fokus Kunjungan Menteri PU