Memasuki Musim Hujan, BWS Sumatera I Laksanakan Apel Siaga Bencana
Berita Balai •
Banda Aceh - Bencana alam adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau serangkaian peristiwa yang disebabkan oleh alam antara lain berupa gempa bumi, tsunami, gunung meletus, banjir, kekeringan, angin topan dan tanah longsor. Peristiwa bencana alam merupakan peristiwa yang berpotensi terjadi kapan saja dan di mana saja maka dari itu kita sebagai insan PUPR Ditjen Sumber Daya Air dituntut untuk selalu siap siaga dalam menanggulangi bencana.
Bertempat di Halaman Gudang Alat Berat/Arsip BWS Sumatera I, seluruh Satuan Tugas Penanggulangan Bencana BWS Sumatera I mengadakan Apel Siaga Satgas Bencana yang dipimpin oleh Kepala Seksi Operasi dan Pemeliharaan, Yusvira Syah Putri, S.T., M.T., sebagai perwakilan Kepala BWS Sumatera I. Turut hadir Kasi Pelaksana, Kasatker, seluruh PPK dan petugas lapangan dilingkungan kerja BWS Sumatera I yang menjadi bagian dari Satgas Penanggulangan Bencana BWS Sumatera I.
Dalam arahan Kasi OP mewakili Kepala BWS Sumatera I, menyampaikan Satgas Bencana BWS Sumatera I bertugas untuk memantau kejadian-kejadian banjir di Provinsi Aceh baik melalui informasi radio yang disampaikan oleh pos piket wilayah, pengawas wilayah maupun informasi dari masyarakat melalui telepon serta hasil pemantauan pada unit Hidrologi dan kualitas air.
Kasi OP mewakili Kepala BWS Sumatera I juga mengingatkan musim penghujan tahun 2022 ini berbeda dari tahun sebelumnya, dampak Fenomena Badai EL-Nino Southern Oscillation (ENSO), Indian Oscillation Dipole (IOD) dan Cuaca Ekstrim yang diinformasikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang akan melanda di sebagian besar samudera pasifik yang mengakibatkan anomali cuaca berupa peningkatan curah hujan ekstrim yang terjadi di Tanah Air.
Kasi OP mewakili Kepala BWS Sumatera I juga menekankan Tim Satgas Bencana BWS Sumatera I yang terbentuk diharapkan bekerja lebih keras lagi dan selalu berkoordinasi untuk lebih siaga dan tanggap dalam menghadapi kejadian bencana di wilayah kerja Balai Wilayah Sungai Sumatera I. (MSR)
Berita
Sidang V Tim Koordinasi Pengelola Sumber Daya Air Wilayah Sungai Aceh Meureudu 2024 Digelar di The Pade Hotel
Sidang IV Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air Periode II Tahun 2024
Konsolidasi Pelayanan Publik pada BWS Sumatera I
Ciptakan Lingkungan Kerja Yang Sehat dan Produktif, BWS Sumatera I Laksanakan Tes Kesehatan Rutin
Sidang IV TKPSDA Wilayah Sungai Woyla-Bateue Periode III Tahun 2024
Rapat Tim Self Asessment River Basin Organization Performance Benchmarking (RBO PB) - River Basin Organization Pengelolaan Irigasi (RBO PI)