Pimpin Apel Pagi, Kepala BBWS Sumatera II Medan Ingatkan Untuk Menjadi Abdi Negara Yang Lebih Baik

Oct 21, 2024 - 17:17
 0
Pimpin Apel Pagi, Kepala BBWS Sumatera II Medan Ingatkan Untuk Menjadi Abdi Negara Yang Lebih Baik

BBWS SUMATERA II MEDAN - Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Sumatera II Medan kembali menggelar apel pagi rutin di halaman Kantor BBWS Sumatera II Medan, Senin (21/10). Kegiatan apel yang diikuti oleh seluruh jajaran Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, Pejabat Perbendaharaan serta pegawai ASN dan non ASN ini bertujuan untuk meningkatkan semangat kerja serta menjaga solidaritas antar pegawai.

Apel pagi dipimpin langsung oleh Kepala BBWS Sumatera II Medan, Agus Safari. Dalam amanatnya, beliau ingatkan untuk menjadi abdi negara yang lebih baik.

“Kita patut bersyukur bahwa balai kita telah ditingkatkan statusnya menjadi balai besar. Mari kita satukan niat, langkah dan tujuan yang sama untuk mencapai tujuan sebagai abdi bangsa yang lebih baik,” ucap Ka Balai Agus.
Kepala BBWS Sumatera II Medan juga menegaskan agar pekerjaan-pekerjaan di lapangan perlu dilakukan percepatan karena sudah mendekati akhir tahun.

“Mengingat waktu efektif tahun anggaran 2024 tinggal satu setengah bulan lagi, dimohon kepada teman-teman satker agar segera mempercepat penyelesaian pekerjaan di lapangan, menyiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan administrasi pekerjaan seperti jaminannya, justifikasi teknisnya disiapkan, adm kontrak dilengkapi, dan laporan kegiatan diselesaikan,” tegasnya.

Selain itu, Kepala BBWS Sumatera II Medan menambahkan agar seluruh pegawai BBWS Sumatera II Medan dapat saling menjaga silaturahmi.

“Selalu menjaga silaturahmi dan hubungan baik di antara sesama keluarga besar BBWS Sumatera II Medan juga selalu menjaga komunikasi, koordinasi dan saling nasehat menasehati di dalam menjalankan tugas agar tidak terjadi kesalahpahaman,” tambahnya.