Tekuk Wakil BPPW Sumut, Tim Ganda Putri BBWS Sumatera II Medan Rebut Juara Pertama
BBWS SUMATERA II MEDAN - Kontingen BBWS Sumatera II Medan mengirimkan 3 wakil yang terdiri atas 1 tim ganda putra, 1 tim ganda putri dan 1 tim ganda campuran untuk berlaga di turnamen bulu tangkis antar Kementerian Pekerjaan Umum Provinsi Sumatera Utara. Turnamen yang digelar dua hari, 25-26 November 2024 ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Bakti Pekerjaan Umum ke-79 yang jatuh pada 3 Desember mendatang.
Turnamen bulu tangkis ini terbagi dalam tiga kategori, mulai dari ganda putra dan putri, hingga ganda campuran. Para peserta menunjukkan semangat dan kemampuan mereka dalam mengolah kok yang menciptakan suasana kompetisi yang penuh antusiasme namun tetap menjunjung tinggi sportivitas.
Riuh gemuruh dukungan dari masing-masing pendukung peserta turnamen turut memeriahkan kontestasi yang digelar di GOR Bulu Tangkis Malibu ini. Turnamen bulu tangkis ini tidak hanya menjadi wadah kompetisi olahraga, namun juga memperkuat semangat kolaborasi serta silaturahmi di antara pegawai Kementerian Pekerjaan Umum.
Tim ganda putri BBWS Sumatera II Medan berhasil merebut juara pertama. Kemudian disusul tim ganda putra, dan ganda campuran yang sama-sama keluar sebagai juara ketiga.