Kunjungan Kabalai Bersama Jajaran Tinjau Pekerjaan Timbunan Inti Tubuh Bendungan Lau Simeme

Aug 29, 2023 - 08:13
Jul 30, 2024 - 11:06
 0

Kepala Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera II Medan bersama seluruh jajaran PPK di lingkungan BWS Sumatera II Medan meninjau Pembangunan Bendungan Lau Simeme yang berada di Kecamatan Biru Biru, Kabupaten Deli Serdang, Selasa (1/08/2023).

PPK Bendungan, David Sanjaya Sutikno menjelaskan kunjungan ini dilakukan untuk meninjau pelaksanaan pembangunan Bendungan Lau Simeme, khususnya melihat penimbunan inti yang dilaksanakan pada hari ini.

“Kegiatan ini untuk memberikan gambaran apa saja pelaksanaan yang dilakukan pada pembangunan Bendungan Lau Simeme, teman-teman PPK bisa melihat kondisi lapangan yang sedang melaksanakan pekerjaan timbunan inti,” jelas David.a

Sementara, PPK Barang Milik Negara (BMN) Mustafa yang mengikuti kunjungan tersebut menyampaikan semoga dengan hadirnya Bendungan Lau Simeme dapat menyuplai kebutuhan air baku di Sumatera Utara serta menjadi infrastruktur pengendali banjir di Kota Medan dan Kabupaten Deli Serdang.

Bendungan Lau Simeme merupakan Proyek Strategis Nasional (PSN) yang memiliki kapasitas tampung sebesar 21,07 juta m3 yang akan dimanfaatkan sebagai infrastruktur pengendali banjir di Kota Medan dan Kabupaten Deli Serdang, serta untuk penyediaan air baku di Sumatera Utara melalui PDAM Tirtanadi dan Tirta Deli, dan dimanfaatkan menjadi pembangkit listrik (PLTA Mini Hidro). Selain itu Bendungan Lau Simeme juga dikembangkan untuk menjadi objek wisata di Kabupaten Deli Serdang.