Penandatanganan Kontrak Lelang Dini Balai Wilayah Sungai Bali - Penida.

Penandatanganan Kontrak Lelang Dini Balai Wilayah Sungai Bali - Penida.
Foto: Penandatanganan Kontrak Lelang Dini Balai Wilayah Sungai Bali - Penida.

29 December 2020
Penandatanganan Kontrak Lelang Dini Balai Wilayah Sungai Bali - Penida.
Sehubungan dengan telah ditetapkannya hasil lelang dini oleh Balai Pelaksana Pemilihan Jasa Konstruksi (BP2JK) Wilayah Bali pada beberapa Paket Pekerjaan di lingkungan Balai Wilayah Sungai Bali - Penida, maka diadakan Penandatanganan Kontrak Lelang Dini pada Selasa, 29 Desember 2020 di Denpasar Bali.
Acara ini disaksikan secara Virtual oleh perwakilan dari Direktorat Unit Kepatuhan Internal Ditjen SDA, Direktorat Air Tanah dan Air Baku, Direktorat Irigasi dan Rawa, dan Direktorat Sungai dan Pantai Kementerian PUPR, serta dihadiri oleh Kepala Balai Pelaksana Pemilihan Jasa Konstruksi Wilayah Bali, Kepala Balai Wilayah Sungai Bali-Penida, Para Pejabat Struktural di Lingkungan Balai Wilayah Sungai Bali-Penida, serta Para Penyedia Jasa Paket Pekerjaan di Lingkungan Balai Wilayah Sungai Bali-Penida.

Paket pekerjaan yang dilakukan penanda tanganan kontrak antara lain :
1. Supervisi Pembangunan Prasarana Pengamanan Pantai Ruas Gerokgak (kab.Buleleng), Pengamanan Pantai Ruas Lembeng-Purnama (Kabupaten Gianyar);
2. Supervisi Pembangunan Prasarana Pengendali Banjir Tukad Badung Kota Denpasar (Desa Ubung Kaja, Kecamatan Denpasar Utara), Pembangunan Prasarana Pengendali Banjir Tukad Ayung Kota Denpasar (Desa Kesiman, Kecamatan Denpasar Timur) ;
3. Supervisi Rehabilitasi Sistem Penyediaan Air Baku Guyangan Kabupaten Klungkung, Air Baku Telaga Waja Kabupaten Karangasem, dan Air Baku Rendang Payungan Kabupaten Klungkung.; dan
4. Supervisi Peningkatan Jaringan Irigasi DAS Tukad Unda Kabupaten Karangasem (DI Arca dan DI Rendang), Jaringan Irigasi DAS Tukad Petanu Kabupaten Gianyar, DAS Tukad Oos Kabupaten Gianyar, DAS Tukad Sungi, Das Tukad Yeh Hoo Kabupaten Tabanan, DAS Tukad Saba Kabupaten Buleleng.
.
#infobws
#kontraklelangdini
#mengelolaairuntuknegeri

© Copyrights 2024. BWS Bali-Penida.