Pemerintah melalui Balai Wilayah Sungai Bali-Penida Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melaksanakan kegiatan Sosialisasi Pembangunan Prasarana Pengendali Banjir Tukad Ayung di Kota Denpasar bertempat di Gedung Sport Centre Prakarsa Rucira Garjita, Desa Kesiman Kertalangu, Denpasar, Kamis, 21 Januari 2021 yang dihadiri oleh Karolog Polda Bali, Kepala Dinas PUPR Kota Denpasar, Kepala Balai Wilayah Sungai Bali-Penida beserta jajarannya, Camat Denpasar Timur, Kepala Desa Kesiman Kertalangu, Bendesa Adat Kesiman, Ketua Perbakin Bali, serta Penyedia Jasa dan Konsultan Supervisi pelaksana Pekerjaan pembangunan Prasarana Banjir Tukad Ayung.
.
Kepala Balai Wilayah Sungai Bali-Penida, Maryadi Utama,ST.,M.Si, memaparkan
Tukad ayung merupakan sungai memiliki panjang sekitar 71 km dan memiliki pola aliran kontinyu sepanjang tahun. Dilatarbelakangi dengan terjadinya erosi tebing, degradasi dasar sungai, dan bantaran sungai yang telah beralih fungsi menjadi areal perumahan,
“maka dari itu kami menyikapi hal tersebut, dengan harapan dapat menormalisir sungainya dan adanya fungsi serta manfaat untuk wisata, dan ada keikutsertaan warga (KPS) untuk partisipasinya dalam perawatan dan pemeliharaan untuk kedepannya, serta pembangunan ini dapat memberikan manfaat baik pengendali banjir dan juga untuk penyertaan tenaga lokal oleh para penyedia jasa konsultan dan konstruksi dalam perjalanan kegiatan”. Ujarnya
.
Pekerjaan yang dilakukan untuk Prasarana Pengendali Banjir Tukad Ayung adalah pekerjaan perkuatan tebing sepanjang 110 meter yang direncanakan selesai pada Bulan Juli 2021.
Diharapkan pekerjaan ini memperhatikan lingkungan sekitar selama pengerjaannya agar sesuai dengan Konsep Tri Hita Karana, serta memberikan manfaat bagi masyarakat kedepannya.
.
#sosialisasipekerjaan
#pengendalibanjirtukadayung
#infodenpasar
#infobws
#mengelolaairuntuknegeri
BeritaTerkini
2025-01-09 07:15:18
2025-01-04 07:01:22
2025-01-04 06:48:35
2025-01-04 06:46:12
© Copyrights 2024. BWS Bali-Penida.