Sosialisasi Pembangunan Prasarana Pengendali Banjir Tukad Badung di Kota Denpasar

Sosialisasi Pembangunan Prasarana Pengendali Banjir Tukad Badung di Kota Denpasar
Foto: Sosialisasi Pembangunan Prasarana Pengendali Banjir Tukad Badung di Kota Denpasar

Denpasar, 01 Februari 2021
.
Mengawali Bulan penuh kasih sayang ini, Balai Wilayah Sungai Bali-Penida Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat mengadakan Sosialisasi Pembangunan Prasarana Pengendali Banjir Tukad Badung di Kota Denpasar bertempat di Wantilan Desa Adat Poh Gading, Ubung Kaja, Denpasar yang dihadiri oleh : Perwakilan Dinas PUPRKim Provinsi Bali, Dinas PUPR Kota Denpasar, Tokoh Masyarakat, Perwakilan Dinas Pendidikan dan Olahraga Kota Denpasar, Kepala Sekolah SD Negeri 6 Ubung Kaja Denpasar Utara,  Camat Denpasar Utara, Perbekel Desa Ubung Kaja, Bendesa Pekraman Poh Gading, Lurah Ubung, Kepala Dusun Merta Gangga dan Anyar-Anyar Ka.SNVT PJSA Bali-Penida, PPK Sungai dan Pantai 1 BWS Bali-Penida, serta Kontraktor Pelaksana dan Konsultan Supervisi Pekerjaan Pembangunan Prasarana Pengendali Banjir Tukad Badung di Kota Denpasar.
.
Sambutan selamat datang langsung dari Perbekel Desa Ubung Kaja yang
mengucapkan terimakasih atas atensinya kepada masyarakat berkaitan dengan kemajuan desa Ubung Kaja serta mendukung penuh kegiatan pelaksanaan pekerjaan ini sesuai dengan harapan masyarakat.
.
Ka.SNVT PJSA Bali-Penida, I Made Denny Satya Wijaya,ST.,M.Si menjelaskan bahwa
sosialisasi ini dalam kaitannya untuk mengamankan bangunan SD Negeri 6 Ubung Denpasar. Pembangunan prasarana pengendali banjir Tukad Badung merupakan usulan dari pihak desa, Disdikpora, tokoh masyarakat, dan instansi terkait yang akhirnya pada tahun ini terealisasi pelaksanaannya.
Kegiatan ini dikerjakan oleh PT. Bangun Mulya Tan Abadi dengan Konsultan Supervisi oleh CV. Amertha Nirwana.
“Penanganan senderan SD 6 Ubung Denpasar ini diharapkan  tidak tertunda lagi sehingga tahun 2021 bisa dilaksanakan sesuai kontrak. Pekerjaan ini dipercepat melalui tender dini dengan harapan terjadinya perputaran ekonomi sampai di lingkungan masyarakat.
Pekerjaan diperkirakan selesai pada Juli 2021 sehingga manfaatnya bisa diterima secepatnya oleh masyarakat. Semoga pekerjaan ini berjalan lancar dan bermanfaat.” Ujarnya antusias.
.
Kesimpulan dari sosialisasi hari ini yang didapatkan antara lain:
1. Masyarakat beserta tokoh masyarakat dan perangkat desa mendukung pelaksanaan pekerjaan yang disosialisasikan.
2. Tim konsultan dan kontraktor agar mengecek dan mengevaluasi drainase sekolah;
3. Pengecekan lapangan agar dilakukan secara mendetail dan diimohon pengertian dari pihak sekolah mengingat kondisi areal sekolah pada sisi barat yg riskan terhadap terjadinya longsor, shg penataan/pemanfaatan pada lokasi tsb kedepannya perlu diperhatikan.
4. Koordinasi yang baik perlu dilakukan dengan masyarakat dan instansi terkait, apabila ada hal-hal yang kurang jelas bisa didiskusikan di direksi keet utk solusinya; dan
5. Tim kontraktor dan konsultan agar memperhatikan K3 mengingat lokasi kerja yg cukup ekstrem  shg pekerjaan bisa berjalan dengan baik.
.
Secara umum konstruksi yang akan dilakukan berupa pasangan batu dan beton bertulang
.
#infodenpasar
#sosialisasitukadbadung
#pengendalianbanjirtukadbadung
#infobwsbalipenida
#mengelolaairuntuknegeri

© Copyrights 2024. BWS Bali-Penida.