logo
Penanaman Pohon/Penghijauan di Tukad Mati Hilir Badung, Bali
Foto: Penanaman Pohon oleh Kepala Balai Wilayah Sungai Bali-Penida

Kamis, 28 nopember 2019.
Rangkaian Peringatan HARI BHAKTI PUPR Ke-74 yang diselenggarakan kali ini adalah Penanaman Pohon/Penghijauan dilakukan dengan tujuan untuk tetap menjaga dan melindungi ekosistem yang ada dimuka bumi ini, khususnya di sekitar areal penanaman pohon. Salah satu lokasi yang dipilih saat ini sebagai tempat penanaman pohon/penghijauan adalah di Tukad Mati Hilir Badung, Bali

Dalam sambutan oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Provinsi Bali, Ir. I Nyoman Astawa Riadi,M.Si mengatakan “Saya berharap kepada semua pihak untuk tetap bisa melaksanakan penanaman pohon/penghijauan ini secara rutin walaupun dari lingkungan terkecil kita sehingga bermanfaat bagi keberlangsungan hidup umat manusia dan pada kesempatan ini pula saya atas nama segenap pimpinan unit kerja, mengucapkan terimakasih kepada seluruh staf insan PUPR yang hadir disini, yang telah bekerja keras serta bersemangat dalam melaksanakan penanaman pohon/penghijauan pada hari ini”.

Penanaman pohon/penghijauan yang berlangsung saat ini dihadiri dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Prov.Bali, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Prov.Bali, Balai dan Satker Instansi Vertikal di bawah Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang berkantor di Provinsi Bali, Camat Kuta, Lurah, Kapolsek, Danramil, Ibu Dharma Wanita dan Ibu Paguyuban, Kelompok Nelayan Prapat Agung Mangening Patasari serta rekanan Balai Wilayah Sungai Bali-Penida.
Jenis bibit pohon yang ditanam adalah pohon bakau dengan jumlah bibit sebanyak kurang lebih 2000 pohon. Tak lupa juga pada awal pembukaan diadakannya pelepasan Burung Merpati dan Biawak di Tukad Mati Hilir ini.
 

 

Feedback Pengunjung