Pemberdayaan Petugas Unit Pengelola Bendungan dan Petugas OP Bendungan di Provinsi Bali

Pemberdayaan Petugas Unit Pengelola Bendungan dan Petugas OP Bendungan di Provinsi Bali
Foto: Pemberdayaan Petugas Unit Pengelola Bendungan dan Petugas OP Bendungan di Provinsi Bali

Kamis , 8 agustus 2019


Balai wilayah sungai bali penida melalui Satuan Kerja Operasi dan Pemeliharaan mengadakan Kegiatan Pemberdayaan Petugas Unit Pengelola Bendungan  dan Petugas OP Bendungan di Provinsi Bali. Acara ini dihadiri oleh Petugas OP Bendungan dan Tim Unit Pengelola Bendungan Balai Wilayah Sungai Bali-Penida, beserta narasumber dari Direktorat O&P SDA Kementerian PUPR

PPK O&P SDA I Bali Penida , I Gusti Ayu Putu Wahyundari,ST.,MT, menyampaikan laporannya acara ini berlangsung selama 2 hari yaitu paparan materi terkait dengan Pembekalan POP(Persiapan Operasi dan Pemeliharaan) , SOP Bendungan , Penilaian Kinerja dan AKNOP serta yang terkait hidromekanik dan instrumentasi Bendungan. Hari kedua yaitu praktek ke lapangan mengenai Operasi , Pemeliharaan dan Pemantauan Bendungan .

Acara ini dibuka secara resmi oleh Kasatker O&P Sda Balai Wilayah Sungai Bali-Penida , l Komang Gde Putera Antara ,ST., MT , dalam sambutannya mengatakan maksud dan tujuan diadakan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas Petugas UPB dan meningkatkan Kompetensi dari Petugas Operasi, Pemeliharaan dan Pemantauan Bendungan sesuai tugas dan tupoksinya masing-masing, diharapkan senantiasa dapat berkoordinasi dengan dan mencari titik temu dari permasalahan yang terjadi di lapangan.

 

humas balai wilayah sungai bali-penida

© Copyrights 2024. BWS Bali-Penida.