Monitoring dan Evaluasi Matriks Rencana Aksi PSIH3 pada WS Alas-Singkil
Berita Balai •
Banda Aceh - Sekretariat Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air (TKPSDA) BWS Sumatera I menggelar Sidang III TKPSDA Wilayah Sungai (WS) Alas-Singkil Periode I Tahun 2022. Adapun tujuan Sidang ini untuk membahas Monitoring dan Evaluasi Matriks Rencana Aksi Pengelolaan Sistem Informasi Hidrologi, Hidrometeorologi dan Hidrogeologi (PSIH3) pada WS Alas-Singkil.
Bertempat di Ruang Rapat Sekretariat TKPSDA, kegiatan ini dilaksanakan pada 14 Nopember 2022 dan diikuti 51 peserta secara daring. Bertindak sebagai nara sumber Bapak Asri Syahrial, ST. MT dari BWS Sumatera I, Bapak Dr. Ir. Syahrul, M.Sc dari Dewan Sumber Daya Air (DSDA) Aceh, Ibu Theresia Grefyolin Simbolon dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sumatera Utara Stasiun Klimatologi Sumatera Utara, Bapak Wahyudin.SP, M.I.Kom dari BMKG Stasiun Klimatologi Aceh, dan Bapak Ikhlas dari Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh. Sidang dipimpin oleh Bapak Reza Tanzil S.T, M.T dari Dinas Pengairan Aceh.
Bapak Syahrul sebagai pemateri pertama memaparkan Peraturan Gubernur (PERGUB) Aceh Nomor 60 Tahun 2014 tentang Kebijakan PSIH3 Aceh. Dilanjutkan pemaparan PSIH3 oleh Bapak Asri Syahrial, Pelaksanaan Sistem Informasi Hidrometeorologi pada Stasiun Klimatologi Aceh WS Alas-Singkil oleh Bapak Wahyudin, Tindak Lanjut SIH3 pada Stasiun Klimatologi Sumatera Utara oleh Ibu Theresia Grefyolin Simbolon, dan Matriks Rencana Aksi Pelaksanaan Kebijakan SIH3 WS Alas-Singkil oleh Bapak Ikhlas. Setelah pemaparan selesai dilanjukan dengan diskusi dengan peserta tentang Matriks Rencana Aksi Pengelolaan Sistem Informasi Hidrologi, Hidrometeorologi dan Hidrogeologi pada WS Alas-Singkil. (nz)
Berita
Sidang V Tim Koordinasi Pengelola Sumber Daya Air Wilayah Sungai Aceh Meureudu 2024 Digelar di The Pade Hotel
Sidang IV Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air Periode II Tahun 2024
Konsolidasi Pelayanan Publik pada BWS Sumatera I
Ciptakan Lingkungan Kerja Yang Sehat dan Produktif, BWS Sumatera I Laksanakan Tes Kesehatan Rutin
Sidang IV TKPSDA Wilayah Sungai Woyla-Bateue Periode III Tahun 2024
Rapat Tim Self Asessment River Basin Organization Performance Benchmarking (RBO PB) - River Basin Organization Pengelolaan Irigasi (RBO PI)