Indeks Berita Halaman 3

Balai Wilayah Sungai Sumatera III
BWS Sumatera III Raih Penghargaan dari KPPN Kota Pekanbaru

BWS Sumatera III Raih Penghargaan dari KPPN Kota Pekanbaru

Kamis, 27 Juli 2023, Balai Wilayah Sungai Sumatera III melalui Satuan Kerja OP dan Satuan Kerja Balai memperoleh beberapa penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Pekanbaru. Satuan Kerja Operasi dan Pemeliharaan memperoleh dua penghargaan, yakni Penghargaan Satuan Kerja dengan kualitas laporan keuangan dan rekonsiliasi eksternal terbaik pertama semester I TA 2023. Dan Penghargaan Satuan Kerja dengan nilai akurasi SPM terbaik ketiga semester I TA 2023. Penghargaan ini diterima melalui PPK OP SDA 3 Ibu Hotmauli Tampubolon, S.T. Satuan Kerja Balai memperoleh satu penghargaan, yakni Penghargaan Satuan Kerja dengan nilai akurasi SPM terbaik pertama semester I TA 2023. Penghargaan ini diterima melalui PPSPM Satuan Kerja Balai Ibu Dewi Sondang Niari S, S.Sos. Selamat kepada Balai Wilayah Sungai Sumatera III Pekanbaru atas penghargaan yang telah diperoleh pada Semester I TA 2023.

Selengkapnya
Evaluasi Kinerja dan Penguatan Kelembagaan Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Tingkat Daerah TA 2023

Evaluasi Kinerja dan Penguatan Kelembagaan Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Tingkat Daerah TA 2023

Dalam rangka Evaluasi Kinerja dan Penguatan Kelembagaan Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A), pada Jumat, 21 Juli 2023 telah dilaksanakan Kegiatan Seleksi Tingkat Daerah P3A untuk mewakili Provinsi Riau menuju Seleksi Nasional yang bertempat di Ruang Rapat Indragiri Kantor BWS Sumatera III Pekanbaru, melalui PPK OP SDA II Ibu Nur Wachidah Rachmawati, S.T., M.Eng. Kegiatan ini diikuti oleh 11 P3A yg berasal dari berbagai Kabupaten di Provinsi Riau. Mewakili Kepala BWS Sumatera III, Kepala Satker O&P bapak Rullyanto Arie Hernowo, S.Pd., S.T., M.T. menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai apresiasi pemerintah terhadap pemberdayaan masyarakat khususnya petani yg tergabung dalam kelompok P3A. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat berbagi pengalaman bagi para peserta termasuk kendala dan keberhasilan yang dapat dijadikan pembelajaran bersama.  Lebih lanjut disampaikan oleh PPK OP SDA II, Ibu Nur Wachidah Rachmawati, S.T., M.Eng dengan terselenggaranya kegiatan Seleksi Daerah ini selain untuk mewakili Provinsi Riau juga diharapkan dapat menumbuhkan semangat dan kepedulian Kelompok P3A terhadap pengelolaan jaringan irigasi kedepannya.

Selengkapnya
Sosialisasi Kegiatan Susur dan Bersih-bersih Sungai Bersama Yayasan As-Shofa Pekanbaru

Sosialisasi Kegiatan Susur dan Bersih-bersih Sungai Bersama Yayasan As-Shofa Pekanbaru

Dalam Rangkaian Acara Kegiatan Susur dan Bersih-bersih Sungai menuju 10th World Water Forum (WWF) 2024. Balai Wilayah Sungai Sumatera III, melalui PPK OP SDA 1 Ibu Sasrina Yanti, S.T. memulai rangkaian acara dengan Sosialisasi Kegiatan Bersih Sungai Tingkat Pelajar bersama Yayasan As Shofa Pekanbaru pada Kamis, 20 Juli 2023 bertempat di Ruang Arafah Yayasan As Shofa Pekanbaru. Dengan terselenggaranya kegiatan sosialisasi ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran kepada siswa/i pelajar akan pentingnya menjaga dan mempertahankan kebersihan sungai serta dapat memberikan edukasi sejak dini tentang pengelolaan sungai yang baik. Sekaligus menumbuhkan rasa kepedulian adik-adik siswa/i terhadap sungai, sebagai pewaris dan penerus untuk menjaga sumber daya air khususnya sungai. 

Selengkapnya
Kunjungan Kerja RESES Komisi V DPR RI Ke Provinsi Riau

Kunjungan Kerja RESES Komisi V DPR RI Ke Provinsi Riau

Jumat, 14 Juli 2023. memiliki beberapa agenda peninjauan, salah satunya revitalisasi Embung Danau Bakuok Kabupaten Kampar.  Kunjungan Komisi V DPR RI tersebut disambut oleh Pj Bupati Kampar Bapak Muhammad Firdaus, SE, MM., Direktur ATAB Bapak Dr. Ir. Agus Rudyanto, M.Tech., dan Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera III Bapak Ir. Sahril, Sp. PSDA.  Acara selanjutnya dalam rangkaian KUNKER RESES Komisi V DPR RI ini diadakan acara Pertemuan antara Pemerintah Provinsi Riau dengan Komisi V DPR RI yang dipimpin langsung oleh Gubernur Riau Bapak Drs. H. Syamsuar, M. Si yang berlangsung di Balai Serindit, Pekanbaru.  Acara ini bertujuan untuk menyerap dan mendengarkan aspirasi Pemerintah Daerah, Bupati dan Walikota yang berada di Provinsi Riau dapat menyampaikan langsung tentang usulan dan programnya di setiap daerah kepada Komisi V DPR RI. 

Selengkapnya
Komunitas Peduli Sungai

Komunitas Peduli Sungai

Rabu 5 Juli 2023 yang lalu, Balai Wilayah Sungai Sumatera III, melalui PPK PSDA Ibu Putri Vinia Jaramenda, S.T., melaksanakan kegiatan Fasilitasi Penguatan dan Pembentukan Komunitas Peduli Sungai (KPS) di Provinsi Riau Tahun Anggaran 2023 yang bertempat di Hotel The Zuri Pekanbaru. Dalam sambutannya, Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera III Pekanbaru, Bapak Ir. Sahril, Sp.PSDA, menyampaikan bahwa dalam menjaga kelestarian dan pengelolaan sungai, pemerintah tidak bisa berjalan sendiri tanpa adanya peran serta dan partisipasi dari masyarakat sekitar, karena dibutuhkan Kekuatan Bersama Untuk Sungai Yang Lebih Baik. Diharapkan kedepannya komunitas peduli sungai yang ada lebih bersemangat lagi untuk menjaga sumber daya air khususnya sungai, serta semoga bisa memicu terbentuknya komunitas peduli sungai lain.

Selengkapnya
Rapat Progress Bulanan Balai Wilayah Sungai Sumatera III

Rapat Progress Bulanan Balai Wilayah Sungai Sumatera III

Kamis, 6 Juli 2023, Balai Wilayah Sungai Sumatera III melaksanakan Rapat Progres Bulanan untuk kegiatan pada Satker Balai, SNVT PJSA, SNVT PJPA, dan Satker OP Tahun Anggaran 2023.  Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera III Bapak Ir. Sahril, Sp. PSDA.  Dalam rapat ini dibahas progres, permasalahan dan kendala dari masing2 PPK untuk dapat diselesaikan guna percepatan penyelesaian pekerjaan dan peningkatan progres Balai.

Selengkapnya