Indonesia SDA-net   

Menghadapi Musim Hujan dan Bencana Banjir, Apel Siaga Bencana Dilaksanakan di BWS Sumatera VI Jambi

SISDA Berita Balai 07 Desember 2023 126 kali Menghadapi Musim Hujan dan Bencana Banjir, Apel Siaga Bencana Dilaksanakan di BWS Sumatera VI Jambi foto besama apel siaga bencana

Jambi, 07 Desember 2023, telah dilaksanakan Apel Siaga Bencana di Provinsi Jambi dalam rangka menghadapi musim hujan dan bencana banjir tahun 2023/2024. Kegiatan ini dipimpin oleh Bapak Plt. Kepala BWS Sumatera VI, Bapak Taufik S.S.T., M.T. dan dihadiri oleh perwakilan dari beberapa instansi terkait, seperti Korem 042/Garuda Putih, Pol Airud Polda Jambi, BPBD Provinsi Jambi, Basarnas Jambi, beberapa Balai Pelaksana Teknis Kementerian PUPR, Taruna Siaga Bencana (Tagana), dan Komunitas Peduli Sungai.



Dalam rangka mengantisipasi dampak dari musim hujan, Bapak Plt. Kabalai dalam sambutannya menyampaikan bahwa diperlukan kolaborasi bersama sesuai tugas dan fungsi masing-masing instansi ataupun komunitas yang ada di Provinsi Jambi agar penanganan banjir dapat menjadi tanggung jawab bersama dan berjalan secara optimal. Selain itu, dalam apel tersebut juga diberikan arahan oleh perwakilan Danrem 042/Garuda Putih dan BPBD Provinsi Jambi yang menghimbau kepada setiap instansi dan komunitas yang terlibat untuk bersinergi dalam menghadapi musim hujan dan bencana di Provinsi Jambi. Kegiatan tersebut diharapkan akan menjadi langkah awal yang baik untuk dapat meminimalisir dampak dari bencana banjir yang kemungkinan terjadi pada musim hujan mendatang.

Dokumentasi foto lebih banyak bisa dilihat disini.

HELPDESK
Admin BWSS 6: Halo, apabila Anda memiliki pertanyaan, silakan hubungi kami melalui chat WhatsApp ini. Terima kasih.
Chat