Indonesia SDA-net   

Rapat Internal Sinkronisasi Program Swasembada Pangan 2025

SISDA Berita Balai 19 November 2024 32 kali Rapat Internal Sinkronisasi Program Swasembada Pangan 2025 Fito Rapat Internal Sinkronisasi Program Swasembada Pangan 2025

Jambi, 19 November 2024 - BWS Sumatera VI menggelar rapat internal yang dipimpin oleh Kepala Balai, Bapak David Partonggo Oloan Marpaung, S.T., MPSDA. Rapat ini dihadiri oleh para pejabat struktural, fungsional, dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) di lingkungan BWS Sumatera VI.

Rapat difokuskan pada pembahasan langkah strategis untuk mendukung pencapaian target swasembada pangan nasional. Hal ini dilakukan melalui upaya perluasan lahan tanam dan peningkatan produktivitas pertanian. Salah satu agenda penting adalah verifikasi data lapangan terkait pemeliharaan dan rehabilitasi jaringan irigasi sebagai langkah awal optimalisasi lahan di Provinsi Jambi.

Langkah-langkah ini diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam memastikan ketersediaan infrastruktur irigasi yang mendukung peningkatan hasil pertanian dan mempercepat tercapainya swasembada pangan yang berkelanjutan.

HELPDESK
Admin BWSS 6: Halo, apabila Anda memiliki pertanyaan, silakan hubungi kami melalui chat WhatsApp ini. Terima kasih.
Chat