Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan dalam nawa cita pemerintah and Jokowi-JK, Direktorat Jenderal SDA melalui Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung, melakukan kegiatan irigasi, diantaranya adalah irigasi Jabung.

 

Daerah irigasi Jabung yang berlokasi di Kabupaten Lampung Timur, Lampung, dahulu merupakan daerah rawa. Seiring dengan berjalannya waktu kebutuhan masyarakat akan pangan terutama beras dan dalam rangka mendukung program ketahanan pangan pemerintah, maka BBWS Mesuji Sekampung melakukan pembangunan jaringan irigasi Jabung yang dimaksudkan untuk meningkatkan produksi beras.

 

Hal tersebut di sampaikan oleh Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Mesuji Sekampung, Syafruddin, dalam wawancara nya dengan Redaksi Majalah Air, 21 Juli 2017, di Lampung.

 

"Pembangunan baru jaringan irigasi terdiri dari saluran penghantar 0,44 km, saluran pembawa 9,74 km, saluran irigasi primer 30,73 km, saluran irigasi sekunder 18,65 km dan bangunan irigasi 133 buah. Jaringan irigasi ini untuk mengairi daerah irigasi seluas 5638 ha terdiri atas 2314 ha untuk daerah Rawa Sragi II dan 3324 ha untuk daerah Rawa Sragi III  dan berfungsi pula sebagai pasokan air tawar untuk tambak  Rawa Sragi III seluas 950 ha," jelas Syafruddin.

 

Selain itu, lanjut Syafruddin, BBWS Mesuji Sekampung juga sedang melaksanakan pembangunan bendungan way sekampung yang mempunyai manfaat untuk menambah areal pertanian atau daerah irigasi seluas 12 ribu ha yaitu untuk DI sekampung mempunyai potensi 75 ribu ha dan saat ini yang efektif hanya 55600 ha. Dengan adanya penambahan atau pembangunan bendungan way sekampung akan menambah areal irigasi sekampung menjadi seluas 70 ribu ha.

Bendungan ini akan bermanfaat untuk daerah irigasi seluas 12 ribu ha dan akan dilanjutkan dengan bendungan marga tiga. Akan dilaksanakan untuk melayani daerah irigasi seluas 15600 ha.

 

"Saya berharap kegiatan ini akan memberikan banyak manfaat bagi masyarakat Lampung, karena bidang pertanian dengan menggarap lahan sawah masih menjadi mata pencaharian masyarakat sehingga selain bertani, produksi padi juga dapat meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat," imbuh Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung. (Kompu SDA)

 

  • kompusda

Share this Post