JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemenpupera) tengah merampungkan normalisasi Sungai Ciliwung di Bukit Duri, Jakarta Selatan.

Sisi sungai sepanjang 700 meter ini, mulai dinormalisasi pada 11 Juli 2017 lalu dengan mereloksi 335 keluarga yang menghuni bantaran sungai.

Pantauan Kompas.com di lokasi pada Rabu (18/10/2017) siang, tampak turap dan tanggul sudah terpasang di sepanjang sungai. Tanggul pembatas sendiri cukup tinggi, sekitar 1,65 meter dari tanah.

Kemudian di sebelahnya, jalan inspeksi juga tengah dibangun. Jalan itu memiliki lebar sekitar 10 meter, cukup untuk dua mobil. Di sebagian titik, jalan terlihat sudah halus dicor.

Sementara sebagian besar sudah dipatok untuk dicor. Setelah rampung, jalan inspeksi akan menghubungkan Jembatan Tongtek sampai dengan belakang SMAN 8 Jakarta.

Sungai Ciliwung sendiri tampak tak seperti dulu yang sempit dan banyak sampah. Kini, sungai terlihat lebih bersih. Beberapa anak kecil bahkan berenang di sungai, dan juga bermain naik getek.

Pemandangan yang sama juga terlihat di sisi seberangnya yang berbatasan dengan Kampung Pulo, Jakarta Timur. Jalan inspeksi kini telah menyambung dari Jembatan Tongtek hingga flyover Kampung Melayu.

sumber : kompas.com

  • sisda

Share this Post