“Saat ini dalam rangka kerjasama bilateral, kami sedang bersama dengan rombongan Kementerian Sumber Daya Air RRT melakukan peninjauan lapangan ke PengembanganTerpadu Pesisir Ibukota Negara (PTPIN) di Pluit-Muara Baru dan Pompa Pluit. Jadi kami ingin menunjukkan beberapa proyek infrastruktur yang dilakukan di DKI Jakarta, seperti proyek pengendalian banjir ini,” kata Direktur Jenderal SDA, Hari Suprayogi, dalam kunjungan lapangan ke PTPIN Muara Baru dan Pluit, 17 Oktober 018, di Jakarta. Direktur Jenderal SDA didampingi oleh Direktur Sungai dan Pantai, Jarot Widyoko, BBWS Cilicis, Biro KLN Kementerian PUPR dan rombongan delegasi Kementerian Sumber Daya Air RRT.
Pengembangan Terpadu Pesisir Ibukota Negara (PTPIN) sebagai upaya perlindungan terhadap ancaman banjir rob yang meningkat akibat penurunan permukaan tanah (land subsidence) dan kenaikan muka air laut melalui perkuatan dan peninggian tanggul laut dan tanggul muara sungai serta penataan kawasan pesisir pantai utara Jakarta dan sekitarnya.
Berdasarkan Pergub 1685/2015 dan 2185/2016, BBWS Ciliwung Cisadane pada TA 2015-2018 melaksanakan pembangunan pengaman pantai sepanjang 4500 m di lokasi Pluit-Muara Baru, Kec. Penjaringan dan Kali Baru, Kec. Cilincing, Jakarta Utara. (tin, ams kompuSDA)
- kompusda