Batam, 26 Oktober 2017 – Salah satu program pemerintah adalah membangun infrastruktur di kawasan perbatasan dan kawasan pulau terdepan maka Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Balai Wilayah Sungai Sumatera IV (BWS Sumatera IV) melalui PPK Danau Situ dan Embung  melaksanakan Pembangunan Embung Sedanau di Kab Natuna pada Tahun anggaran 2017 yang bersumber dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) murni, melanjutkan Pembangunan Sebelumnya. Sedanau merupakan pulau kecil yang terdapat di Kabupaten Natuna. Pulau yang merupakan ibukota kecamatan Bunguran Barat ini, perkembangan ekonomi dan penduduknya cukup tinggi. Namun di Pulau Sedanau cukup sulit mendapatkan air bersih sehingga sebagian masyarakat masih menggunakan air tanah dan melakukan pembelian air dengan menggunakan kapal. Maksud dan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas tampungan air agar dapat memenuhi kebutuhan air baku di Pulau Sedanau.

Kamis 26 Oktober 2017, di hari ke – 23 (dua puluh tiga) pekerjaan yang sudah dilaksanakan adalah mobilisasi alat berat sudah dilaksanakan dan sudah tiba dilokasi. Dalam pelaksanaan mobilisasi ini sangat diperhitungkan agar karena akan berpengaruh dengan pekerjaan yang lain dimana hampir sebagian besar pekerjaan ini menggunakan alat berat. Jika dalam  pelaksanaan pekerjaan kapasitas alat kurang memenuhi target yang direncanakan maka tidak menutup kemungkinan akan ditambah jumlah alat beratnya.

Pekerjaan Pemasangan Rambu-Rambu keselamatan sudah dilaksanakan, dimana Pekerjaan Pembangunan Embung Serbaguna Sedanau Hulu ini sangat mengutamakan Keselamatan Kerja sehingga Pelaksanaan dan Pengawasan K3 akan dilaksanakan secara maksimal.

Sampai dengan hari ke 23 (dua puluh tiga) pelaksanaan di lapangan, proses pembersihan lahan dan akses jalan sedang dilaksanakan. Mengingat waktu pelaksanaan pekerjaan hanya dalam kurun waktu 88 (delapan puluh delapan) hari kalender. Maka metode pelaksanaan harus benar-benar diperhitungkan agar tercapainya target yang direncanakan.

Diharapkan Pelaksanaan Pembangunan Embung Serbaguna Sedanau Hulu dapat berjalan sesuai dengan Jadwal Pelaksanaan dan Metode Kerja yang direncanakan, sehingga waktu pelaksanaan pekerjaan yang tersisa dapat dimaksimalkan dan tercapainya output yang ditargetkan. (humas)

  • sisda

Share this Post