Bekasi – Direktorat Jenderal Sumber Daya Air tidak hanya mengemban tugas membangun daerah irigasi, namun juga melakukan rehabilitasi.
Salah satunya akan dilakukan pada Saluran Sekunder Sarengseng CS yang merupakan bagian dari Sistem Jaringan Irigasi Jatiluhur di Kabupaten Bekasi Provinsi Jawa Barat. Saat ini bendung dan intake (pintu air) dari saluran irigasi tersebut mengalami kerusakan.
Direktur Irigasi dan Rawa Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Ismail Widadi menyampaikan bahwa kerusakan Pintu Air Sarengseng disebabkan oleh pendangkalan/sumbatan sampah dan sedimentasi yang mengakibatkan aliran air ke areal sawah seluas 4.000 - 6.000 Hektare terhambat. Hal ini terutama terjadi di musim kemarau.
Kedepannya Direktorat Irigasi dan Rawa akan melakukan kajian untuk mendapatkan solusi atas pendangkalan/sumbatan yang terjadi. Saat ini sedang dilakukan detail desain untuk menentukan alternatif solusi yang paling tepat dan dapat diimplementasikan sesuai kondisi di lapangan.
Saluran Sekunder Sarengseng CS mendapatkan suplai air dari Saluran Suplesi Sarengseng dan Bendung Cikarang Hilir yang terletak di Kanal Banjir Cikarang Bekasi Laut.
- kompusda