Pangkalpinang, 30 Mei 2022. Dalam rangka menyelenggarakan fungsi koordinasi anggota Komisis Irigasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, BWS Bangka Belitung menyelenggarakan kegiatan Fasilitasi Komisi Irigasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di Soll Marina Hotel & Conference Center.

Kegiatan yang turut melibatkan dinas-dinas dan anggota komisi irigasi Provinsi Bangka Belitung, dihadiri oleh Dinas PUPR, Bappeda/Bappelitbang Provinsi Bangka Belitung, Kasi KPISDA, Bapak Huda Bachtiar, S.Si., M. Sc, perwakilan dari Kasi Pelaksanaan, SNVT PJSA Bangka Belitung, SNVT PJPA Bangka Belitung, Kasatker Operasi dan Pemeliharaan Bangka Belitung dan kelompok kerja (Infrastruktur, Pemanfaatan Air, serta Hukum dan Kelembagaan) komisi irigasi Provinsi Bangka Belitung.

Sambutan dari Kepala BWS Bangka Belitung diwakilkan oleh PPK PSDA, Bapak Fahrurrozi, S.I.P., S.P.W.K., menyampaikan bahwa Fasilitasi Komisi Irigasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini merupakan kegiatan komisi irigasi pertama pada Tahun 2022, Komisi Irigasi Provinsi yang merupakan lembaga koordinasi dan komunikasi antara wakil pemerintah daerah provinsi, wakil perkumpulan petani pemakai air tingkat daerah irigasi, wakil pengguna jaringan irigasi pada provinsi, dan wakil komisi irigasi kabupaten/kota yang terkait. Dengan diadakannya Kegiatan Fasilitasi Komisi Irigasi ini diharapkan dapat membantu Anggota Komisi Irigasi Provinsi Bangka Belitung dalam melaksanakan tugas dan fungsinya.

Turut memberi sambutan, Kepala Dinas PUPR Kawasan Permukiman Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Selaku Ketua Harian Komisi Irigasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Bapak Jantani Ali S.T., dan Kepala Bappeda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Selaku Ketua Komisi Irigasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Bapak H. Fery Insani, S.E., M.M.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dan diskusi dari 4 Narasumber; Direktorat Bina Operasi dan Pemeliharaan oleh Ibu Nur Widayati, S.P., M.T., tentang Kebijakan Komisi Irigasi dan Pengembangan & Pengelolaan Sistem Irigasi Partisipatif. Ditjen Bina Pembangunan Daerah, Bapak Abdul Aziz, S.ST., tentang Perencanaan dan Anggaran Komisi Irigasi. Direktorat Bina Operasi dan Pemeliharaan oleh Ir. Bekty Sudarmanto, Sp1., tentang Uraian Tugas dan Fungsi Komisi Irigasi dan pemaparan materi terakhir dari Direktorat Bina Operasi dan Pemeliharaan oleh Ibu Husnul Chotimah, S.P., M.T. tentang Dukungan Sekretariat Komisi Irigasi dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi.

Dengan terjalinnya koordinasi dalam fasilitasi komisi irigasi ini diharapkan Anggota Komisi Irigasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dapat lebih mengerti mengenai tugas, fungsi, kebijakan, hingga perencanaan dan anggaran dari komisi irigasi secara umum sehingga dapat meningkatkan laju pada perkembangan sektor pertanian dan menunjang ketahanan pangan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.