Perkuat Kesadaran Masyarakat akan Lingkungan, BWS Bangka Belitung Inisiasikan Pembentukan Mayarakat Peduli Sungai dan Kolong Cerudik Lestari Kabupaten Bangka
Bangka. Senin, 12 Desember 2022. Dalam rangka meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat dalam upaya Pengelolaan dan Perlindungan Kawasan Sungai di Kabupaten Bangka. BWS Bangka Belitung melalui PPK PSDA melaksanakan Pembentukan Masyarakat Peduli Sungai Cerudik Lestari Kabupaten Bangka bertempat di Kantor Dinas PUPR Kabupaten Bangka.
Kepala dinas PUPR Kabupaten Bangka, Bapak Ismir Rachmaddinanto, S.STP menyambut baik kedatangan BWS Bangka Belitung dan Masyarakat dalam Pembentukan pengurus Masyarakat Peduli Sungai & Kulong (MPSK) Cerudik Lestari. Kepala dinas PUPR Kabupaten Bangka, mengharapkan dengan diadakannya pembentukan ini dapat membuat tingkat kepedulian dan kesadaran masyarakat untuk menjaga Sungai dan Kulong di Kabupaten Bangka lebih tinggi lagi dan nantinya dapat berpartisipasi dalam kegiatan MPSK Kabupaten Bangka. Dilanjutkan sambutan dari Camat Kecamatan Sungailiat.
Bapak Rudy Susilo, S.T., M.Si. selaku Kasi OP BWS Bangka Belitung, menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan dari Dinas PUPR Kabupaten Bangka dan Masyarakat telah hadir dan mendukung pembentukan MPSK Cerudik Lestari. Beliau menyampaikan bahwa tujuan dari pembentukan Masyarakat Peduli Sungai dan Kulong ini untuk menimbulkan kesadaran dan tanggung jawab masyarakat dan sebagai mitra Pemerintah dalam pengelolaan sungai.
Rapat dilanjutkan dengan pemaparan Pembentukan MPSK Cerudik Lestari oleh PPK PSDA, Ibu Ira Fransisca Ria Silalahi, S.T, M.T., menjelaskan bahwa Masyarakat Peduli Sungai merupakan kelompok komunitas sungai dan forum komunitas sungai ataupun lembaga swadaya masyarakat yang mempunyai kepentingan yang sama terhadap sungai dan lingkungan sehingga dapat terciptanya peran masyarakat yang aktif dalam pengelolaan sumber daya air di wilayah Kab. Bangka Khususnya Kec. Sungailiat.
Setelah rapat dan diskusi yang dilakukan, telah terbentuk Unsur dam Struktur Kepengurusan Masyarakat Peduli Sungai dan Kulong Cerudik Lestari Kabupaten Bangka. Dengan Ketua; Bapak Masykur, Sekretaris : Bapak Muhammad Arinda, Bendahara : Ibu Hety Rukma dan anggota yang dibagi menjadi beberapa bidang yakni; Bidang Konservasi SDA, Pendayagunaan SDA, Pengendalian daya rusak air, Sistem Informasi SDA, dan Pemberdayaan dan Peningkatan Peran Masyarakat dan Swasta serta Koordinator Komunitas.